Olahraga akan membakar banyak energi di dalam tubuh Anda, apalagi untuk latihan kekuatan. Namun, ini tergantung pada tujuan Anda melakukan latihan kekuatan. Jika latihan digunakan untuk menurunkan berat badan, Anda boleh tidak makan sebelum olahraga. Namun, olahraga hanya boleh dilakukan dalam waktu satu jam saja.
Lebih dari waktu tersebut, tubuh akan lemas dan tentunya tidak akan bertahan lama untuk olahraga. Tentu hasil olahraga tidak akan optimal sesuai dengan keinginan Anda.
Jika Anda mengutamakan performa latihan, Anda bisa menikmati beberapa makanan sebelum olahraga seperti yogurt, oatmeal, roti gandum, ubi jalar, atau quinoa. Siapkan juga jus dari buah dan sayur untuk diminum pada waktu istirahat. Jangan lupa untuk menjaga cairan tubuh Anda dengan minum air putih.
4. Lakukan latihan pemanasan

Jangan salah, pemanasan adalah bagian penting dalam latihan kekuatan otot. Latihan pemanasan jadi persiapan untuk otot melakukan berbagai macam gerakan dan meningkatkan jangkauan gerak sehingga bisa mengurangi risiko cedera dan mendorong Anda berlatih lebih keras.
Beberapa gerakan latihan pemanasan sebelum latihan kekuatan otot, meliputi:
- Hip circle, yaitu memutar kaki sambil mengangkat satu kaki sedikit dari atas lantai sebanyak 8 kali hitungan. Lakukan secara berulang dengan berganti kaki.
- Arm circle, yaitu gerakan memutar kedua lengan tangan ke arah depan dan belakang sebanyak 8 kali hitungan.
- Squat, yaitu menekuk kedua lutut sambil membungkukan badan ke depan dan meletakkan kedua tangan di depan dada. Kembali ke posisi tegak dan ulangi gerakan.
Tanya Dokter
Punya pertanyaan kesehatan?
Silakan login atau daftar untuk bertanya pada para dokter/pakar kami mengenai masalah Anda.
Ayo daftar atau Masuk untuk ikut berkomentar