Ditinjau secara medis oleh dr. Tania Savitri · General Practitioner · Integrated Therapeutic
Fumitory adalah tanaman semak liar yang memiliki daun berwarna keabuan dan bunga pink-ungu yang mekar setiap beberapa kali dalam setahun.
Fumitory kerap kali digunakan sebagai obat herbal untuk mengatasi beberapa kondisi kesehatan tertentu, seperti:
Tidak ada penelitian yang cukup mengenai bagaimana cara kerja suplemen herbal ini. Diskusikan dengan ahli herbal atau dokter Anda untuk informasi lebih lanjut.
Namun, ada beberapa penelitian yang menunjukkan bahwa fumitory mengandung zat yang dapat mengurangi kejang pada saluran empedu atau usus.
Informasi yang disediakan bukanlah pengganti dari nasihat medis. SELALU konsultasikan dengan ahli herbal atau dokter sebelum menggunakan pengobatan ini.
Dosis dari suplemen herbal dapat berbeda pada tiap pasien. Dosis yang Anda perlukan tergantung pada usia, kesehatan, dan beberapa kondisi lain. Suplemen herbal tidak selalu aman untuk dikonsumsi. Diskusikan dengan ahli herbal atau dokter untuk dosis yang cocok untuk Anda.
Suplemen herbal ini dapat tersedia dalam bentuk ramuan kering dan ekstrak.
Efek samping yang dapat timbul ketika penggunaan herbal fumitory adalah:
Tak semua orang mengalami efek samping ini. Mungkin saja ada efek samping lain yang tidak dicantumkan di sini. Jika Anda memiliki kekhawatiran tentang efek samping tertentu, harap berkonsultasi dengan ahli herbal atau dokter Anda.
Simpan fumitory di tempat yang sejuk dan kering, jauhkan dari panas dan kelembapan. Selama penggunaan, perhatikan apakah ada reaksi alergi yang muncul. Jika ada, hentikan penggunaan fumitory dan gunakan antihistamin atau terapi lain yang sesuai.
Distribusi dan penggunaan suplemen herbal tidak diatur ketat oleh BPOM layaknya obat medis. Masih diperlukan penelitian lebih lanjut untuk memastikan keamanannya. Sebelum menggunakan, konsultasikan dengan ahli herbal atau dokter untuk informasi lebih lanjut untuk memastikan manfaat penggunaan suplemen herbal lebih besar dibandingkan risikonya.
Fumitory sebaiknya tidak digunakan selama kehamilan dan menyusui. Herbal ini tidak boleh diberikan kepada anak-anak. Fumitory tidak boleh digunakan oleh orang-orang dengan gangguan kejang atau alergi terhadap herbal ini.
Suplemen herbal ini dapat berinteraksi dengan pengobatan lain atau dengan kondisi kesehatan yang Anda miliki. Konsultasikan dengan ahli herbal atau dokter sebelum penggunaan. Untuk memastikan keselamatan Anda, penting untuk selalu memberitahu dokter dan apoteker apa obat dan suplemen lain yang sedang Anda minum.
Fumitory tidak boleh digunakan bersamaan dengan obat antiaritmia, glikosida jantung, atau beta-blocker. Biasanya, obat-obatan ini dikonsumsi oleh orang dengan tekanan darah tinggi atau gangguan fungsi jantung.
Hello Health Group tidak menyediakan nasihat medis, diagnosis, maupun pengobatan.
Disclaimer
Hello Health Group tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan.
Tanya Dokter
Punya pertanyaan kesehatan?
Silakan login atau daftar untuk bertanya pada para dokter/pakar kami mengenai masalah Anda.
Ayo daftar atau Masuk untuk ikut berkomentar