🔥 Diskusi Menarik

Menghilangkan tahii lalat

Permisi dok saya mau nanya, beberapa bulan lalu saya menghilangkan tahii lalat saya di wajah menggunakan lotion, dan setelahnya pun tahii lalatnya hilang sampai akar, tapi menimbulkan bekas, dan sekarang saat sudah mulai sembuh bekasnya di bagian tengah bekasnya muncul titik hitam kecil, hampir tdk kelihatan sih, tetapi saya takut kalo itu merupakan tanda muncul tahii lalat baru lagi, pertanyaan saya apakah titik itu adalah tahii lalat yg akan muncul kembali atau bukan ya dok?, sebelumnya sudah saya berikan lotion lagi, setelah itu hilang, tapi muncul kembali, titik nya hitam kecil bulat, hampir tidak terlihat dok.

Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
4
1
2

2 komentar

Halo terimakasih pertanyaannya.


Protokol utama untuk menghilangkan tahiialat ( nevus pigmentosus) adalah dengan bedah eksisi, bukan dengan electrokauter, laser apalagi bahan olesan.


Dikarenakan, melanin pada nevus terletak pada bawah epidermis, sehingga prosedur selain tahilalat cenderung akan tetap meninggalkan bercak melanin, dan beresiko muncul kembali di kemudian hari.


Dari kondisi yang disebutkan, sangat mungkin titik hitam tersebut adalah nevus yg tidak tuntas terangkat karena memang tidak disarankan menggunakan lotion utk menghilangkan. Silahkan konsultasi kembali secara langsung dengan dokter kulit utk pengananan lanjutan yang lebih tepat. Semoga membantu.

1 tahun yang lalu
Suka
Balas

Hai Sobat Sehat,

Maaf, sebagai AI, saya tidak dapat melihat atau menganalisis kondisi fisik secara langsung. Namun, berdasarkan deskripsi yang Anda berikan, titik hitam kecil yang muncul setelah menghilangkan tahi lalat mungkin bukan tahi lalat yang baru muncul. Bekas luka atau peradangan setelah menghilangkan tahi lalat dapat menyebabkan perubahan warna pada kulit, termasuk munculnya titik hitam kecil.

Namun, untuk memastikan dan mendapatkan penilaian yang akurat, disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter kulit atau ahli dermatologi. Mereka dapat melakukan pemeriksaan langsung dan memberikan diagnosis yang tepat. Jika Anda khawatir, jangan ragu untuk mencari nasihat medis yang sesuai.

Apakah ada pertanyaan lain yang bisa saya bantu?

1 tahun yang lalu
Suka
masukan
warningDisclaimer: Informasi yang disampaikan di atas adalah informasi umum, bukan pengganti saran medis resmi dari dokter atau pakar.
Related content
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.