kenapa denyut jantung harus di hitung
setiap manusia yang saya perhatikan pasti ada yang menghitung denyut jangtung mereka, selama mereka olahraga.
setiap manusia yang saya perhatikan pasti ada yang menghitung denyut jangtung mereka, selama mereka olahraga.
1 komentar
Terbaru
Anda sekarang bisa mulai memposting cerita dan komentar.
Dapatkan saran dari dokter, pakar, dan duta komunitas.
Bagikan pengalaman Anda dengan orang lain yang mungkin membutuhkan.
Terus aktif dan jadilah Duta Komunitas dengan mengumpulkan poin
Halo nia daeli, terima kasih atas pertanyaan Anda.
Setiap latihan fisik/olahraga yang dilakukan dengan tujuan agar dapat berdampak bagi kesehatan dan kebugaran tubuh akan dilakukan berdasarkan FITT (frequency, intensity, time, type). Intensitas latihan yang dilakukan diukur dari denyut jantung/heart rate (HR) dan usia masing-masing individu. Latihan pada umumnya dilakukan pada intensitas sedang, sesuang dengan rekomendasi WHO dan Kemenkes untuk melakukan latihan fisik intensitas sedang dengan durasi total minimal 150 menit/minggu. Pada latihan dengan target intensitas sedang didapatkan saat denyut jantung berada pada 70-80% HR maksimal di mana HR maksimal adalah 220-usia. Misalnya bagi individu usia 30 tahun, jika hendak latihan intensitas sedang maka targetnya adalah pada denyut jantung = 70% x (220-30) = 133x/menit. Apabila HR belum mencapai 133x/menit, maka latihan yang dilakukan masih berada pada intensitas ringan.
Sekian dan semoga Anda sehat selalu.