🔥 Diskusi Menarik

mual

saya sering mual dan lebih parah saat pagi hari. tetapi ini sudah berjalan 2 bulan dan saya tidak pernah hs dan tidak ada gejala kehamilan, ini saya kenapa ya?

0
1
2 komen

2 komentar

Hallo Sobat sehat, terima kasih atas pertanyaan nya.

mual merupakan rasa ingin muntah dan tidak nyaman di perut dimana penyebab terjadinya mual bervariasi seperti :

  • sakit maag dan asam lambung
  • keracunan makanan yang dapat disebabkan oleh infeksi
  • pengaruh hormon salah satunya hormon kehamilan
  • penyakit tertentu seperti pankreatitis akut dan batu empedu
  • efek samping obat tertentu

Untuk mengetahui penyebab nya anda bisa melakukan pemeriksaan lebih lanjut ke dokter.

3 bulan yang lalu
Suka
Balas

Hai Sobat Sehat, pertanyaan Anda telah kami terima. Kami akan membantu memberikan penjelasan secara umum terlebih dulu, sebelum pakar kami memberikan respons ya.


Berdasarkan informasi yang Anda berikan, mual yang Anda alami selama dua bulan tanpa adanya gejala kehamilan bisa disebabkan oleh berbagai faktor lain seperti gangguan pencernaan, infeksi pada sistem pencernaan, mabuk perjalanan, atau faktor lainnya. Namun, jika mual tersebut terus berlanjut dan semakin parah, disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter untuk evaluasi lebih lanjut dan penanganan yang tepat. Dokter akan melakukan pemeriksaan lebih lanjut untuk menentukan penyebab mual yang Anda alami dan memberikan penanganan yang sesuai. Jika Anda memiliki gejala lain yang mengkhawatirkan seperti muntah berlebihan, penurunan berat badan yang signifikan, atau nyeri perut yang tidak kunjung membaik, segera konsultasikan dengan dokter. Semoga segera mendapatkan penanganan yang tepat dan membaik. Apakah Anda memiliki pertanyaan lain?
3 bulan yang lalu
Suka
masukan
warningDisclaimer: Informasi yang disampaikan di atas adalah informasi umum, bukan pengganti saran medis resmi dari dokter atau pakar.
Related content
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan