🔥 Diskusi Menarik

Keguguran

Ada gumpalan darah bewarna merah coklat sedikit apakah itu keguguran karna masih hamil 2 minggu tolong bantu jawab🙏

KeguguranKeguguran
0
3
1 komen

1 komentar

Hallo Sobat sehat, terima kasih atas pertanyaan nya.

pada perdarahan implantasi, yaitu saat mudigah (hasil penyatuan sel telur dan sperma) menempel ke lapisan dalam rahim, perdarahan yang terjadi biasanya bersifat bercak (flek) dan sedikit. Perdarahan yang banyak hingga menggumpal (terutama bila gumpalan ini tidak pecah saat tersiram air / ditekan) kemungkinan menandakan keguguran. Selain keguguran, kehamilan mola (hamil anggur) dan kehamilan di luar kandungan (ektopik) juga bisa menyerupai gejala keguguran. Kedua kondisi ini juga apabila dibiarkan dapat mengancam jiwa. Untuk lebih jelasnya, hal ini perlu dipastikan melalui pemeriksaan Dokter / Spesialis Kandungan (Sp. OG). Mungkin diperlukan pemeriksaan spekulum atau USG untuk menentukan kondisi janin dalam rahim. Apabila didapati bahwa keguguran masih berlangsung (mulut rahim masih terbuka), biasanya diperlukan kuretase untuk mengeluarkan sisa jaringan. Hal ini penting untuk mencegah perdarahan terus berlangsung, yang berpotensi menimbulkan syok (penurunan tekanan darah yang berakibat fatal) pada diri Anda.

2 bulan yang lalu
Suka
Balas
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan