backup og meta

9 Rumah Sakit Rujukan Covid-19 di Jawa Barat, Ini Rekomendasinya

9 Rumah Sakit Rujukan Covid-19 di Jawa Barat, Ini Rekomendasinya

Meskipun WHO, selaku organisasi kesehatan dunia, menyebut status pandemi COVID-19 akan berubah menjadi endemi, tetapi tingkat kewaspadaan kita terhadap virus tersebut tidak boleh menurun.

Seseorang yang terinfeksi COVID-19 memang dapat dirawat di rumah jika gejala yang dialami tergolong ringan.

Namun, jika mengalami gejala berat, pasien direkomendasikan untuk datang ke rumah sakit rujukan COVID-19 terdekat.

Oleh karena itu, mengetahui informasi tentang rumah sakit rujukan COVID-19 jika Anda atau kerabat menderita gejala berat virus Corona sangat penting.

Berikut ini 9 rumah sakit rujukan COVID-19 yang dapat Anda kunjungi di wilayah Jawa Barat.

Daftar rekomendasi rumah sakit rujukan COVID-19 di Jawa Barat

Membawa pasien ke rumah sakit rujukan COVID-19 terdekat penting agar pasien bergejala berat maupun pasien dengan komorbid mampu mendapatkan penanganan yang tepat dari tenaga ahli dan profesional.

Simak 9 rumah sakit rujukan COVID-19 di Jawa Barat yang bisa disambangi bila Anda maupun kerabat terinfeksi COVID-19 dan bergejala berat.

1. RSUD Kota Bogor

Vaksin covid-19 penyebab hepatitis

RSUD Kota Bogor terletak di Jl. DR. Sumeru Nomor 120, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor. Rumah sakit umum daerah ini menyediakan 145 tempat tidur bagi para pasien terinfeksi COVID-19 yang mengalami gejala sedang, berat, dan kritis.

Rumah sakit yang diresmikan pada tahun 2014 ini juga menyediakan tim dokter khusus untuk menangani pemulihan pasien-pasien COVID-19.

2. RS Puri Cinere Depok

RS Puri Cinere Depok adalah salah satu rumah sakit rujukan COVID-19 yang terletak di kawasan Cinere, Depok.

Terletak di Jalan Maribaya 1, Pangkalan Jati, rumah sakit ini menyediakan layanan perawatan intensif disertai tim dokter andal untuk menangani pemulihan pasien COVID-19.

3. RS Bhakti Medicare Kabupaten Sukabumi

Terletak di Jalan Siliwangi No. 168B, Cicurug, RS Bhakti Medicare Kabupaten Sukabumi menghadirkan layanan-layanan yang ditunjang dengan tim dokter khusus untuk menangani pasien COVID-19 bergejala sedang, berat, dan kritis.

Sebagai salah satu rumah sakit rujukan COVID-19 di Jawa Barat, mereka hadir untuk menangani kasus-kasus warga Sukabumi dan sekitarnya yang terinfeksi COVID-19.

4. RSUD dr. Soekardjo Tasikmalaya

RSUD dr. Soekardjo Tasikmalaya adalah rumah sakit rujukan COVID-19 yang dikelola oleh Pemerintah Kota Tasikmalaya.

Rumah sakit yang terletak di Jalan Rumah Sakit Nomor 33, Empangsari ini menyediakan layanan intensif untuk pemulihan pasien COVID-19.

5. RSUD Majalengka

Vaksin COVID-19 untuk pasien jantung

RSUD Majalengka adalah rumah sakit yang terletak di Jalan Kesehatan No. 77, Majalengka Wetan.

Mereka menjadi rumah sakit rujukan COVID-19 untuk warga Majalengka dan sekitarnya. RSUD ini menyediakan 39 tempat tidur untuk ruang isolasi pasien terinfeksi COVID-19.

6. RS Immanuel Bandung

RS Immanuel Bandung merupakan rumah sakit yang pernah meraih Akreditasi KARS Paripurna pada tahun 2016 dan 2018 dan terletak di Jalan Raya Kopo No. 161.

Sebagai sebuah rumah sakit rujukan COVID-19 untuk masyarakat Bandung, mereka melayani layanan intensif untuk pemulihan dan isolasi pasien COVID-19.

7. RSUD Gunung Jati Cirebon

RSUD Gunung Jati Cirebon adalah rumah sakit yang telah beroperasi sejak tahun 1921 ini menjadi rumah sakit rujukan COVID-19 bagi warga Cirebon yang terinfeksi virus.

Rumah sakit yang dikelola oleh Pemerintah Kota Cirebon ini menyediakan tim-tim dokter khusus dan tenaga kesehatan untuk menangani penanganan intensif pasien terinfeksi COVID-19.

8. RSUD Sumedang

Terletak di Jalan Palasari No. 80, Sumedang Selatan, RSUD Sumedang merupakan rumah sakit yang dikelola oleh Pemerintah Kabupaten Sumedang.

Sebagai rumah sakit rujukan COVID-19 di Jawa Barat, mereka menyediakan layanan intensif yang ditunjang dengan tim dokter khusus dan fasilitas medis memadai untuk pemulihan pasien COVID-19.

9. Siloam Hospitals Purwakarta

Sebagai sebuah rumah sakit rujukan COVID-19 bagi warga Purwakarta dan sekitarnya, Siloam Hospitals Purwakarta telah menangani total lebih dari 2 ribu pasien sejak pandemi COVID-19 dimulai.

Terletak di Jalan Raya Bungursari No. 1, Cibening, mereka menyediakan layanan intensif untuk pemulihan pasien COVID-19.

Untuk biaya penanganan COVID-19 sendiri, saat ini untuk biaya penanganan masih ditanggung oleh pemerintah.

Oleh karena itu, jika Anda atau kerabat menderita gejala sedang, berat, atau kritis, jangan ragu untuk menghubungi atau mendatangi rumah sakit rujukan COVID-19 terdekat dari domisili Anda.

[embed-health-tool-bmi]

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.

Versi Terbaru

29/03/2023

Ditulis oleh Hello Sehat Medical Review Team

Fakta medis diperiksa oleh Hello Sehat Medical Review Team

Diperbarui oleh: Angelin Putri Syah


Artikel Terkait

Efek Samping Vaksin Booster COVID-19 dari Umum hingga Serius

6 Cara Efektif Mencegah Tertular Infeksi Virus COVID-19


Fakta medis diperiksa oleh

Hello Sehat Medical Review Team


Ditulis oleh Hello Sehat Medical Review Team · Tanggal diperbarui 29/03/2023

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan