backup og meta

4 Kebiasaan untuk Menurunkan dan Menjaga Berat Badan Tetap Ideal

4 Kebiasaan untuk Menurunkan dan Menjaga Berat Badan Tetap Ideal

Untuk menurunkan dan menjaga berat badan ideal, Anda butuh perubahan gaya hidup yang sehat. Sengaja tidak makan sampai kelaparan atau berlebihan saat olahraga, tidak akan pernah menjadi gaya hidup sehat dalam cara menurunkan berat badan.

Langkah menurunkan berat badan dan menjaga tubuh tetap sehat bugar harus seimbang. Jika tidak, berat badan ideal yang mungkin sudah Anda dapatkan tidak akan bertahan lama. Anda hanya akan membuat perubahan untuk jangka pendek. Anda harus bisa mengurangi berat badan dan menjaganya tanpa harus mengagetkan atau menginterupsi keseharian Anda.

Berikut ini adalah 4 cara sehat untuk membantu menurunkan berat badan yang ideal namun tetap bisa sehat dalam jangka waktu lama.

Kebiasaan sehat untuk jaga berat badan ideal

1. Olahraga setiap hari

Buat sebuah jadwal rutin sekitar 15-20 menit untuk berolahraga setiap harinya. Anda dapat melakukan olahraga kardio seperti jogging renang atau latihan kekuatan seperti angkat barbel ukuran kecil.

Untuk melakukannya, silakan bangun 20 menit lebih awal dari jadwal bangun hari  Anda. Mulai lakukan rutin, minimal 4-5 kali latihan dalam seminggu.

Anda juga bisa menurunkan berat badan dengan simple, lakukan olahraga seperti menekuk lutut, push up, sit up, dan latihan lainnya yang dapat Anda lakukan sebelum mandi pagi.

Olahraga harian dapat membuat perbedaan pada bentuk tubuh Anda dan cara tubuh Anda memproses kalori. Ketika Anda berolahraga, Anda menggunakan jantung, pikiran, dan tubuh, ini juga bisa membuat mood Anda seharian jadi lebih baik.

Karena saat olahraga, tubuh melepaskan hormon endorfin yang membuat Anda bahagia, dan menyegarkan pikiran, sehingga Anda dapat mengawali hari dengan baik.

2.  Makan makanan yang sehat

Makan makanan sehat adalah cara paling penting untuk menurunkan dan menjaga berat badan tetap ideal.  Tidak ada orang yang menjadi gemuk karena memakan sayuran. Hindari makan makanan yang mengandung banyak gula, makanan yang diolah dan makanan siap saji.  

3. Jangan sengaja tidak makan

Untuk menurunkan berat badan, jangan sengaja tidak makan. Tubuh Anda butuh tenaga untuk membakar lemak. Jadi dengan melewatkan sarapan, makan siang, atau makanan malam, metabolisme tubuh Anda malah akan melambat.

Makan dengan jadwal yang rutin sepanjang hari, karena ini dapat menormalkan kadar gula darah dan mencegah penurunan energi serta konsentrasi harian Anda. Selain itu, sarapan dengan kandungan rendah glikemik juga dapat meningkatkan sistem pembakaran energi dan membantu pembakaran lemak pada tubuh Anda.

4. Tidur yang cukup

Tidur cukup adalah salah satu hal paling penting untuk tetap sehat. Cobalah untuk pergi tidur pada waktu yang sama setiap harinya. Penuhi waktu tidur berkualitas selama 8 jam setiap harinya. Kurang tidur cenderung akan membuat Anda jadi makan lebih banyak dan ngidam makanan tidak sehat pada pagi harinya.

Phil adalah praktisi kesehatan dan seorang ahli transformasi tubuh di starfitnesssaigon.com. Hubungi Phil di phil-kelly.com atau Facebook.com/kiwifitness.philkelly

[embed-health-tool-bmi]

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.

Weight loss morning habits https://www.healthline.com/nutrition/weight-loss-morning-habits Diakses pada 01 Oktober 2018.

Versi Terbaru

18/12/2020

Ditulis oleh Phil Kelly

Diperbarui oleh: Nanda Saputri


Artikel Terkait

11 Penyebab Berat Badan Susah Turun meski Sudah Diet

11 Manfaat Ubi Ungu selain Menurunkan Berat Badan


Ditulis oleh

Phil Kelly

Ilmu Kedokteran Fisik dan Rehabilitasi · Body Expert Systems


Tanggal diperbarui 18/12/2020

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan