Metro Hospital

Metro Hospital

Info Organisasi

Metro Hospitals adalah jaringan rumah sakit swasta di Indonesia yang telah hadir sejak lama dan dikenal dengan layanan kesehatannya yang berkualitas. Dengan beberapa cabang yang tersebar di berbagai wilayah, Metro Hospitals berkomitmen untuk memberikan pelayanan kesehatan yang komprehensif dan mudah diakses oleh masyarakat.

9 rumah sakit di organisasi ini

Metro Hospitals Cikarang

Rumah Sakit Metro Hospitals Cikarang, Jalan Anggrek I, Mekarmukti Cikarang Baru, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Indonesia

Tersedia untuk booking:

Dokter

RS Umum Metro Hospitals Cikarang adalah salah satu rumah sakit yang dikelola oleh PT Metro Healthcare Indonesia Tbk. Berlokasi di wilayah Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, rumah sakit yang awalnya bernama Hosana Cikarang Baru ini adalah rumah sakit ketiga yang diakuisisi oleh PT Metro Healthcare Indonesia Tbk pada 2016 dan berubah menjadi RS Metro Hospitals Cikarang pada September 2017. Dengan kapasitas 70 tempat tidur di atas lahan seluas 1.192 m2 dan luas bangunan sebesar 713 m2, rumah sakit ini akan terus berkembang dan kini telah terakreditasi tingkat Paripurna sejak Oktober 2019. Dengan visi untuk menjadi penyedia layanan kesehatan terpadu, terkemuka dan terpercaya, RS Umum Metro Hospitals Cikarang berfokus dalam mengembangkan pelayanan kesehatan dengan inovasi dan teknologi ke daerah-daerah potensial demi menjadi penyedia layanan kesehatan yang berfokus kepada pelanggan.

Metro Hospitals M. Toha

Metro Hospitals M Toha, Jalan Muhammad Toha, RT.001/RW.004, Nambo Jaya, Kota Tangerang, Banten, Indonesia

Tersedia untuk booking:

Dokter

Berdiri sebagai cabang kesembilan dari jaringan Metro Hospitals Group, Rumah Sakit Metro Hospitals M. Toha mulai beroperasi sejak tahun 2011 untuk memenuhi kebutuhan kesehatan masyarakat Karawaci dan sekitarnya. Sebagai rumah sakit tipe B, Metro Hospitals M. Toha menyediakan layanan-layanan dan tindakan-tindakan medis unggulan bagi para pasiennya, seperti Orthopedi & Traumatologi, Kandungan & Kebidanan, hingga Penyakit Dalam.

RSIA Santo Yusuf

RSIA Santo Yusuf, RT.11/RW.1, Sungai Bambu, Kota Jakarta Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, Indonesia

Tersedia untuk booking:

Dokter

Sesuai namanya, Rumah Sakit Ibu dan Anak St. Yusuf (RSIA Santo Yusuf) adalah salah satu tempat berobat yang memiliki spesialisasi di bidang kesehatan ibu dan anak. Beralamat di Tanjung Priok, Jakarta Utara, rumah sakit ini memiliki ragam dokter spesialis dan fasilitas penunjang medis yang lengkap. Sebagian besar dokter spesialis di sini adalah dokter kebidanan dan kandungan. Namun, dokter spesialis lainnya, seperti dokter anak dan penyakit dalam, pun tersedia. Adapun untuk fasilitas penunjang yang tersedia di sini meliputi laboratorium, HCU, ambulans, dan medical check up.

RSIA Metro Hospitals Kebon Jeruk

RSIA Metro Hospitals Kebon Jeruk, Jalan Duri Raya, RT.2/RW.7, Duri Kepa, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, Indonesia

Tersedia untuk booking:

Dokter

RSIA Metro Hospitals Kebon Jeruk dulunya bernama Rumah Sakit Bina Sehat Mandiri. Namanya baru berubah pada akhir 2022, tepatnya 23 November. Rumah sakit ini juga menjadi bagian dari Metro Hospitals Group. Bersamaan dengan RSIA Bunda Mulia, RSIA Santo Yusuf, dan beberapa cabang Metro Hospital lainnya. Beberapa contoh layanan umum rumah sakit terdapat di sini. Contohnya ambulans, apotek, laboratorium, radiologi, dan ruang rawat inap beserta Ruang UGD dan ICU. Kamar yang tersedia pun terdiri dari empat kelas, Kelas 1, 2, dan 3, serta kelas VIP. Poli Klinik yang tersedia juga cukup lengkap. Seperti anak, gigi dan mulut, kebidanan dan kandungan, serta tentunya kedokteran umum. Ada juga spesialis penyakit dalam dan pasien juga bisa melakukan serangkaian tes kesehatan.

RSU Kartini Mojokerto

Jl. Airlangga No.137, Sarirejo Dua, Sarirejo, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, Indonesia

Tersedia untuk booking:

Dokter

Cikal bakal dari RSU Kartini Mojokerto adalah praktik pribadi dari dokter kebidanan dan kandungan dr. Subandi Achmadi, Sp.OG pada 1995. Perkembangan pesat dan permintaan masyarakat membuat tempat ini berubah menjadi Rumah Bersalin Kartini setahun kemudian. Pada 1997, Rumah Kartini berubah menjadi Rumah Sakit Anak dan Bersalin dan pada tahun berikutnya resmi menjadi Rumah Sakit Umum Kartini Mojokerto. Beberapa contoh layanan umum rumah sakit terdapat di sini. Contohnya ambulans, apotek, laboratorium, radiologi, dan ruang rawat inap beserta Ruang UGD dan ICU. Kamar yang tersedia pun terdiri dari empat kelas, Kelas 1, 2, dan 3, serta kelas VIP. Poli Klinik yang tersedia juga cukup lengkap. Seperti anak, gigi dan mulut, kebidanan dan kandungan, serta tentunya kedokteran umum. Ada juga spesialis penyakit dalam dan pasien juga bisa melakukan serangkaian tes kesehatan.

RSIA Metro Hospitals Sidoarjo

Jl. Raya Sruni No.159, Tebel Tengah, Tebel, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, Indonesia

Tersedia untuk booking:

Dokter

RSIA Mitra Husada Sidoarjo (Gedangan) sudah beroperasi sejak 11 September 2011. Namun, mereka baru berada di bawah naungan Metro Hospitals Group pada Juli 2019. Demi menjalankan visi dan misi untuk berkomitmen memberi layanan kesehatan yang berkualitas serta efisien dan efektif dengan biaya terjangkau, mereka memperkerjakan Tenaga medis yang profesional serta pengaplikasian teknologi terbaru. Fasilitas di rumah sakit ini tergolong lengkap dengan adanya hal umum seperti unit gawat darurat, kamar perawatan, kamar inap, dan ruang ICU. Disokong dengan farmasi dan apotek, laboratorium, serta aneka poli klinik seperti kebidanan dan kandungan, pediatri, penyakit dalam, dan bedah umum.

Metro Hospitals Cikupa

Metro Hospitals Cikupa, Jalan Raya Serang, Sukamulya, Kabupaten Tangerang, Banten, Indonesia

Tidak tersedia untuk pemesanan

Metro Hospitals Cikupa adalah salah satu dari tujuh rumah sakit yang dikelola oleh PT Metro Healthcare Indonesia Tbk. Berlokasi di Jl. Raya Serang KM 16,8, Cikupa, rumah sakit ini awalnya dikenal sebagai Rumah Sakit Mulia Insani yang berdiri pada 2009 sebelum diakuisisi oleh PT Metro Healthcare Indonesia Tbk pada tahun 2017. Berdiri di atas lahan seluas 9.409 m2, rumah sakit kelas C ini memiliki kapasitas tempat tidur sebanyak 110 tempat tidur yang berada dalam bangunan rumah sakit seluas 10.447 m2. Lulus dengan akreditasi tingkat Perdana yang diberikan oleh KARS, rumah sakit dengan visi untuk menjadi penyedia layanan kesehatan terpadu, terkemuka dan terpercaya ini memiliki tekad khusus dalam bidang kesehatan untuk menjadi penyedia layanan kesehatan yang berfokus kepada pelanggan, mengembangkan layanan kesehatan ke daerah-daerah potensial dengan inovasi dan teknologi, serta mengembangkan sumber daya manusia untuk layanan kesehatan yang kompeten.

RSIA Bunda Sejahtera

RSIA Bunda Sejahtera, Jalan Puri Agung, Kuta Baru, Kabupaten Tangerang, Banten, Indonesia

Tidak tersedia untuk pemesanan

Berdiri pada tahun 2008 sebagai rumah bersalin, kemudian pada tahun 2009 bertransformasi menjadi Rumah Sakit Ibu & Anak Bunda Sejahtera. Sejak tahun 2015, rumah sakit ini telah diakuisisi oleh PT Metro Medika Utama. RSIA Bunda Sejahtera memiliki visi untuk menyediakan pelayanan kesehatan bermutu dengan harga yang terjangkau untuk masyarakat. Layanan-layanan unggulan yang dihadirkan rumah sakit ibu dan anak ini meliputi Anak, Penyakit Dalam, hingga Kebidanan & Kandungan.

RS Bunda Mulia

RS Bunda Mulia, Jalan Raya Imam Bonjol, Sukadanau, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Indonesia

Tersedia untuk booking:

Dokter

Rumah Sakit Bunda Mulia adalah rumah sakit tipe D yang berada di bawah naungan Metro Hospitals Group. Rumah sakit ini hadir untuk menyediakan pelayanan kesehatan berkualitas bagi warga Cikarang, Kabupaten Bekasi, dan sekitarnya. Demi mampu menjadi fasilitas kesehatan masyarakat, RS Bunda Mulia menyediakan layanan-layanan kesehatan yang ditunjang dengan fasilitas medis terkini. Layanan-layanan tersebut meliputi kesehatan anak, bedah, dan penyakit dalam.

Tersedia untuk Booking