Minum air kelapa bisa menjadi penghilang dahaga, terlebih saat cuaca panas. Tidak hanya itu, air kelapa dikenal memiliki berbagai macam manfaat kesehatan. Namun, bagaimana bila Anda minum air kelapa di pagi hari saat perut kosong?
Bolehkah minum air kelapa muda di pagi hari?
Minum air kelapa di pagi hari cukup aman karena minuman ini memiliki tingkat keasaman yang rendah.
Air kelapa tidak membahayakan sistem pencernaan sekalipun dikonsumsi saat perut kosong.
Banyak pakar kesehatan yang merekomendasikan Anda untuk mengonsumsi air kelapa.
Pasalnya, air kelapa menyumbang banyak natrium untuk mencukupi kebutuhan elektrolit harian Anda.
Tak hanya sampai disitu, air kelapa juga lebih sehat dibandingkan minuman olahraga atau minuman kemasan lainnya. Air kelapa tinggi kalium dan rendah gula.
Kandungan vitamin dan mineral air kelapa juga tidak tanggung-tanggung. Ada vitamin C dan vitamin B kompleks seperti folat, riboflavin, tiamin, dan niasin.
Air kelapa bisa menjadi minuman sehat untuk orang dewasa maupun anak-anak.
Kapan waktu terbaik minum air kelapa?
Minum air kelapa bisa dilakukan kapan saja, saat cuaca sedang panas, saat dilanda dahaga, bahkan di pagi hari saat baru bangun tidur.
Minum air kelapa di pagi hari bisa membuat tubuh terhidrasi dengan baik setelah tidur semalaman.
Air kelapa menyediakan asupan elektrolit, seperti kalium dan natrium, yang cukup untuk mencegah dehidrasi.
Satu cangkir (240 ml) air kelapa mengandung 600 mg kalium. Ini lebih tinggi dibandingkan jika Anda memakan pisang utuh yang berukuran besar.
Kadar elektrolit tubuh yang seimbang membantu menjaga detak jantung tetap teratur. Elektrolit juga membawa zat sisa yang nantinya akan dikeluarkan melalui urine.
Manfaat minum air kelapa muda di pagi hari
Rutin minum air kelapa bisa menjadi salah satu pola diet sehat karena sejumlah manfaatnya dalam menghidrasi dan menutrisi tubuh.
Nah, berikut ini adalah sejumlah manfaat minum air kelapa muda di pagi hari yang bisa Anda dapatkan.
1. Menghidrasi tubuh
Alih-alih minuman olahraga atau minuman kaleng, pilihlah air kelapa yang sejuk dan menyegarkan.
Studi dari dalam Journal of Sports and Physical Education (2017) menunjukkan bahwa minum air kelapa lebih bermanfaat daripada minum minuman olahraga.
Kadar kalium, magnesium, kalsium, dan natrium yang rendah menambah asupan elektrolit sehingga tubuh terhidrasi dengan baik.
2. Berpotensi menurunkan kadar gula darah
Sebuah riset dalam Journal of medicinal food (2017) mencoba menguji efek air kelapa muda pada mencit (tikus putih) terkait kadar gula dalam darah.
Penelitian yang dilakukan selama 16 hari ini menunjukkan bahwa tikus dengan diabetes yang diberikan air kelapa memiliki kadar gula darah yang lebih rendah.
Tikus tersebut juga memiliki kadar hemoglobin A1c yang lebih rendah. Hasil ini menunjukkan kontrol gula darah jangka panjang yang lebih baik.