backup og meta

Berapa Banyak Kalori yang Dibakar Oleh Otot Setiap Hari?

Berapa Banyak Kalori yang Dibakar Oleh Otot Setiap Hari?
Berapa Banyak Kalori yang Dibakar Oleh Otot Setiap Hari?

Otot ternyata membakar lebih banyak kalori dibandingkan dengan lemak. Pasalnya, otot lebih aktif secara metabolik daripada lemak. Bisa disimpulkan bahwa semakin banyak otot yang dimiliki, maka akan semakin banyak kalori yang dibakar. Lantas, seberapa banyak kalori yang dibakar oleh otot? Untuk mengetahui seberapa banyak otot membakar kalori tubuh, berikut ulasannya.

Seberapa banyak otot membakar kalori tubuh?

membentuk otot lengan

Otot kerangka (skeletal) merupakan alat pembakar lemak alami tubuh. Otot ini bertugas untuk mengendalikan pergerakan Anda sehari-hari. Biasanya otot kerangka melekat pada dua tulang di sendi agar Anda bergerak dengan lebih mudah. Otot ini secara konstan menggunakan lemak dan karbohidrat untuk membuat tubuh tetap hangat dan memberi Anda energi untuk bergerak.

Banyak ahli percaya bahwa 0,45 kg otot dapat membakar hingga 50 kalori sehari. Sementara dalam massa yang sama, lemak dikatakan hanya bisa membakar 2 kalori per hari. Sayangnya, belum ada bukti ilmiah yang memperkuat dugaan ini.

Setelah itu, muncullah beberapa penelitian baru yang berusaha membuktikannya. Dr. Cedric X. Bryant, ketua the American Council on Exercise kemudian menyatakan bahwa 0,45 kg otot hanya membakar sekitar 6 hingga 7 kalori dalam sehari.

Dikutip dari Verywell Fit, pernyataan ini digaungkan berdasarkan penelitian yang diterbitkan oleh McClave dan Snider pada tahun 2001. Hal senada juga dinyatakan oleh Livestrong  bahwa 0,45 kg otot membakar sekitar 6,5 kalori.

Namun, sebenarnya tidak ada angka yang pasti mengenai jumlah kalori yang dibakar oleh otot. Pasalnya, ada banyak sekali faktor yang memengaruhi seberapa banyak otot membakar kalori tubuh seperti jenis kelamin, usia, tingkat kebugaran, dan aktivitas keseharian. Tentunya hal ini pun berbeda-beda pada setiap orang.

Latihan kekuatan bantu membentuk otot dan membakar kalori

manfaat melatih otot inti tubuh

Meski kalori yang dibakar tidak sebanyak yang Anda duga, latihan kekuatan membantu menghilangkan lemak dan mempertahankan massa otot. Faktanya, mempertahankan massa otot membuat Anda menjadi tidak bertambah gemuk seiring dengan bertambahnya usia.

[embed-health-tool-bmr]

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.

How Many Calories Does a Pound of Muscle Burn Per Day?

https://www.livestrong.com/article/310070-how-many-calories-does-a-pound-of-muscle-burn-per-day/ accessed on January 2nd 2019

How Many Calories Does Muscle Really Burn?

https://www.verywellfit.com/how-many-calories-does-muscle-really-burn-1231074 accessed on January 2nd 2019

How Many Calories Does 1lb of Muscle Burn?

https://www.builtlean.com/2013/04/16/muscle-burn-calories/#fn-15496-1 accessed on January 2nd 2019

How Many Calories Do You Burn Lifting Weights?

https://www.healthline.com/health/fitness-exercise/calories-burned-lifting-weights accessed on January 2nd 2019

Strength Training: Get Stronger, Leaner, Healthier

https://www.mayoclinic.org/healthy-lifestyle/fitness/in-depth/strength-training/art-20046670 accessed on January 2nd 2019

 

Versi Terbaru

20/01/2021

Ditulis oleh Widya Citra Andini

Ditinjau secara medis oleh dr. Damar Upahita

Diperbarui oleh: Nanda Saputri


Artikel Terkait

Membakar Kalori Lebih Banyak dengan 6 Jenis Latihan Ini!

10 Cara Membakar Kalori dari Aktivitas Sehari-hari


Ditinjau secara medis oleh dr. Damar Upahita · General Practitioner · None · Ditulis oleh Widya Citra Andini · Diperbarui 20/01/2021

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan