backup og meta
Kategori
Cek Kondisi
Tanya Dokter
Simpan
Konten

Tidur Sebaiknya Pakai Bra atau Tidak? Ini Penjelasannya

Ditinjau secara medis oleh dr. Carla Pramudita Susanto · General Practitioner · Klinik Laboratorium Pramita


Ditulis oleh Putri Ica Widia Sari · Tanggal diperbarui 3 minggu lalu

Tidur Sebaiknya Pakai Bra atau Tidak? Ini Penjelasannya

Boleh atau tidaknya tidur pakai bra menjadi topik yang kontroversial dalam kesehatan wanita. Beberapa wanita percaya bahwa tidur dengan bra dapat membantu menjaga keindahan dan bentuk payudara

Namun, ada pula wanita yang berpendapat bahwa tidur menggunakan bra dapat mengganggu sirkulasi darah dan kenyamanan saat tidur. Jadi, sebenarnya tidur pakai bra itu aman atau justru berbahaya? Simak penjelasan dari sisi medis mengenai hal ini melalui ulasan berikut. 

Apakah boleh tidur pakai bra?

Jawaban singkatnya adalah boleh. Sebenarnya tidak ada salahnya mengenakan bra atau BH saat Anda tidur, terutama bila Anda merasa nyaman. 

Namun, perlu Anda ketahui sebenarnya tidur dengan bra tidak akan membuat payudara Anda menjadi kencang atau bahkan kendur.

Menggunakan bra juga tidak akan menghentikan pertumbuhan payudara atau menyebabkan kanker payudara

Hingga saat ini pun belum ada penelitian yang menyatakan bahwa tidur pakai bra baik atau tidak untuk kesehatan payudara. 

Akan tetapi, melansir dari Cleveland Clinic, tidur tanpa bra dapat meningkatkan kenyamanan dan sirkulasi darah di area payudara. 

Jadi, dapat disimpulkan bahwa pakai atau tidaknya bra saat tidur sebenarnya tergantung pada kenyamanan individu tersebut.

Bila Anda merasa nyaman tidur pakai BH, sebaiknya pilihlah produk BH yang ringan dan tanpa kawat. 

Adakah bahaya bila tidur pakai bra?

cara tidur cepat 30 detik

Meski terbilang aman, ada beberapa kemungkinan dampak buruk yang terjadi bila Anda tidur pakai BH.

Biasanya, dampak buruk ini terjadi jika Anda tidur menggunakan bra yang tidak tepat. Berikut beberapa bahaya tidur pakai bra yang mungkin bisa terjadi.

1. Menyebabkan iritasi dan infeksi kulit 

Bahaya tidur pakai bra yang pertama adalah dapat menyebabkan kulit mengalami iritasi dan infeksi. 

Hal ini biasanya dapat terjadi karena bra kotor dan penuh bakteri, terlalu ketat atau menggunakan kawat, serta bra terlalu besar yang menyebabkan bergesekannya payudara dan puting. 

2. Membatasi sirkulasi 

Mengenakan bra, terutama yang terlalu kecil atau bahkan berkawat, mungkin akan membuat Anda merasa tidak nyaman, apalagi saat tidur. 

Sebab, bra yang terlalu ketat atau menggunakan kawat dapat menyebabkan seseorang terbangun karena rasa tidak nyaman. 

Tips aman tidur menggunakan bra

kualitas tidur

Sebenarnya tidur tanpa bra atau pakai bra menjadi pilihan individu terkait kenyamanannya. 

Namun, bila Anda memutuskan untuk tidur menggunakan bra, berikut ini adalah beberapa tips yang dapat diterapkan agar tetap merasa nyaman dan aman.

1. Pilih bra yang nyaman 

Saat Anda memutuskan untuk tidur menggunakan bra, pilihlah bra yang nyaman untuk tidur dan tidak terlalu ketat.

Pilih bra dengan bahan yang lembut dan elastis, seperti katun, spandek, yang tidak akan mengiritasi kulit Anda. 

2. Hindari menggunakan bra berkawat 

Selain memilih bra yang nyaman, hindari menggunakan bra berkawat saat tidur.

Pasalnya, bra tanpa kawat biasanya lebih nyaman digunakan untuk tidur karena tidak akan mengganggu atau menekan area dada. 

3. Gunakan bra dengan dukungan ringan

Bila Anda memilih tidur pakai bra atau BH, pertimbangkan pilih bra dengan dukungan yang ringan tetapi cukup untuk memberikan sedikit penyangga bagi payudara Anda.

Bra tanpa kawat atau bra tidur dengan cup tanpa bantalan mungkin menjadi pilihan yang baik untuk digunakan.

4. Pilih ukuran yang tepat

Pastikan Anda memilih ukuran bra yang sesuai dengan ukuran dan bentuk payudara Anda. 

Sebab, ukuran bra yang tidak sesuai atau terlalu kecil dapat menyebabkan ketidaknyamanan. Sementara bra yang terlalu besar mungkin tidak memberikan dukungan yang cukup.

5. Kenakan bra yang bersih

Jika Anda ingin tidur menggunakan bra, pastikan bra yang Anda kenakan bersih dan kering sebelum tidur.

Hal ini perlu dilakukan untuk mencegah iritasi kulit atau infeksi pada payudara.

6. Coba menggunakan bra tidur

Tips terakhir yang dapat Anda coba bila ingin tidur pakai BH adalah pertimbangkan untuk menggunakan bra tidur. 

Ada bra khusus yang dirancang untuk tidur yang lebih nyaman. Cobalah beberapa jenis bra tidur yang tersedia di pasaran untuk menemukan yang paling sesuai dengan preferensi dan kebutuhan Anda.

Ingatlah bahwa setiap orang memiliki preferensi yang berbeda, dan penting untuk mendengarkan tubuh Anda sendiri. 

Jika Anda merasa tidak nyaman atau mengalami masalah kesehatan terkait, lebih baik untuk tidur tanpa bra.

Namun sebaliknya, bila Anda merasa lebih nyaman menggunakannya, tidak ada salahnya untuk menggunakan bra saat tidur.

Kesimpulan


Jadi, dapat disimpulkan bahwa pakai atau tidaknya bra saat tidur sebenarnya tergantung pada kenyamanan individu tersebut. Namun, bila ingin tidur menggunakan bra, sebaiknya menerapkan beberapa tips berikut ini. 
  • Pilih bra yang nyaman.
  • Hindari menggunakan bra berkawat.
  • Gunakan bra dengan ukuran yang tepat.
  • Gunakan bra yang bersih.
  • Coba menggunakan bra tidur.

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan.

Ditinjau secara medis oleh

dr. Carla Pramudita Susanto

General Practitioner · Klinik Laboratorium Pramita


Ditulis oleh Putri Ica Widia Sari · Tanggal diperbarui 3 minggu lalu

advertisement iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

advertisement iconIklan
advertisement iconIklan