173 Rumah Sakit di Jakarta Selatan
Dokter
Rumah sakit
Brawijaya Clinic Kemang
4.9/5
Brawijaya Clinic Kemang, Jalan Kemang Raya, RW.2, Bangka, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, Indonesia
Tersedia untuk booking:
Dokter
Layanan
Klinik Brawijaya Kemang adalah cabang ketiga milik Brawijaya Healthcare yang beroperasi sejak 2013. Klinik pratama ini memiliki layanan kesehatan anak, dental, psikologi dan psikiatri, obstestri dan ginekologi, dermatologi, dan fisioterapi anak dan dewasa. Berlokasi strategis di dekat pusat perkantoran dan beberapa pusat perbelanjaan. Klinik Brawijaya Kemang berfokus pada urusan kesehatan anak beserta tumbuh dan kembangnya. Tersedia layanan psikiatri untuk anak juga demi membantu orang tua memantau kondisi anak. Oleh karena itu, ruangan klinik dihiasi dengan warna-warna cerah untuk memberikan pengalaman unik, menyenangkan, dan membuat si kecil nyaman. Untuk layanan medis, mereka menyediakan cangkok tulang, Elektrokardiogram, fisioterapi, urusan gigi, seperti gigi palsu, implan, dna invisalign, konsultasi kesehatan kehamilan, anak, dan laktasi, serta terapi fisik dan sensorik. Tidak sampai di situ, Anda juga bisa melakukan tes skrining Covid-19, yakni Swab Antigen dan Swab PCR. Dokter yang berpraktik di sini berpengalaman, profesional, dan ramah demi memberikan atmosfer nyaman kepada pasien dan membangun kepercayaan.
Rumah Sakit Jakarta
Rumah Sakit Jakarta, Jalan Jendral Sudirman, RT.5/RW.4, Karet Semanggi, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, Indonesia
Tersedia untuk booking:
Dokter
Layanan
Rumah Sakit Jakarta adalah rumah sakit umum yang sudah berdiri dan melayani para pasien kesehatan lebih dari 60 tahun. Mereka selalu berupaya untuk menjadi rumah sakit nasional yang memiliki pelayanan terbaik, komprehensif, dan prima. Untuk mewujudkan hal tersebut, mereka memiliki tim medis yang profesional, berpengalaman banyak, dan ramah serta kondusif dalam melakukan tindakan. RS Jakarta selalu mengutamakan keselamatan para pasiennya, memberikan produk dan layanan kesehatan unggulan, serta memberikan lapangan kerja sekaligus meningkatkan mutu sumber daya manusia. Fasilitas yang dimiliki Rumah Sakit Jakarta, antara lain laboratorium, kamar bedah, radiologi, apotek farmasi, rehabilitas medis untuk fisik dan olahraga, serta sederet kamar rawat inap dan unit gawat darurat. Sedangkan untuk layanan yang bisa diberikan, tersedia medical check up secara lengkap (darah, urine, kolesterol, dan asam urat), praktik cuci darah (hemodialisa), tindakan bedah medis, dan radiologi, Poli klinik spesialis yang dimiliki Rumah Sakit Jakarta, antara lain Klinik Mata Aini, Jakarta Dental Clinic, Jakarta Orthopedic Center, Beuty & Health Clinic, Pain Clinic, penyakit dalam, paru-paru, jantung dan pembuluh darah, THT, bedah umum, kebidanan dan kandungan, gizi klinik, urologi, neurologi, serta rehabilitas olahraga untuk fisik.
Brawijaya Hospital Saharjo
4.6/5
BRAWIJAYA HOSPITAL SAHARJO, Jalan Doktor Saharjo, RT.1/RW.1, Tebet Barat, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, Indonesia
Tersedia untuk booking:
Dokter
Mengangkat gaya arsitektur semi-outdoor untuk menunjang konsep healthy lifestyle yang diangkatnya, Brawijaya Hospital Saharjo berupaya untuk menyediakan situasi yang nyaman sehingga mampu menjadi fasilitas kesehatan yang kondusif bagi para pasiennya. Terletak di daerah Tebet Barat, Jakarta Selatan, Brawijaya Saharjo menyediakan layanan-layanan unggulan bagi para pasiennya, yang meliputi Jantung, Kanker, Endoskopi, Ortopedi, hingga Akupuntur.
Klinik Medikids Kemang by MHDC Kemang
Klinik Medikids by MHDC Kemang | Klinik Gigi Anak & Keluarga Kemang | Klinik Vaksinasi Kemang, Jalan Ampera Raya, RT.1/RW.8, Pejaten Barat, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, Indonesia
Tersedia untuk booking:
Dokter
Medikids Kemang merupakan salah satu cabang dari Mulia Health & Dental Care Group (MHDC). Sejak berdiri pada Januari 2017, Medikids Kemang menjadi pilihan orangtua untuk mengatasi berbagai keluhan tumbuh kembang anak dan perawatan gigi anak ditangani oleh dokter yang ramah, berpengalaman, dan profesional. Sampai saat ini, MHDC Group telah memiliki 12 cabang yang tersebar di Jabodetabek. Tidak hanya menghadirkan pelayanan kesehatan yang prima, Medikids Kemang juga memberikan unsur edukasi kepada anak saat kunjungan ke klinik. Tujuannya untuk meningkatkan pengetahuan dan kepedulian anak terhadap kesehatan dirinya serta menumbuhkan sikap percaya diri ketika anak menerima perawatan medis.
Klinik MHDC Bulog
Klinik MHDC Bulog (Gd. Bulog 2 - Corporate University), Jl. Mega Kuningan Tim., RT.5/RW.4, Kuningan Timur, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, Indonesia
Tersedia untuk booking:
Dokter
Klinik MHDC Bulog merupakan salah satu cabang dari MHDC grup yang didirikan pada tanggal 23 Juni 2011. Klinik ini menawarkan layanan kesehatan gigi yang berkualitas dengan ditenagai dokter yang berpengalaman, serta pelayanan dan fasilitas lengkap dan profesional. Beberapa layanan yang diberikan di sini, antara lain pedodonti (kesehatan gigi anak), konservasi gigi, kawat gigi, gigi tiruan, bedah mulut, dan deteksi kesehatan jaringan gigi dan gusi. Ada juga dokter umum yang membantu pemeriksaan kesehatan rutin serta jasa vaksinasi anak dan dewasa.
Klinik Gigi Dent Smile Family Dental Solution Cabang Mall Ambassador
klinik Dent Smile Mall Ambassador, RT.11/RW.4, Kuningan, Karet Kuningan, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, Indonesia
Tersedia untuk booking:
Dokter
Layanan
Klinik ini merupakan klinik kesehatan dan kecantikan untuk kesehatan gigi dan mulut. Mereka menyediakan berbagai macam layanan kesehatan untuk gigi dan mulut yang didukung aneka alat medis modern dan mutakhir. Seluruh tindak medis akan ditangani oleh tim dokter gigi dan tenaga kerja medis profesional dan berkualitas.
Holy Smiles Dental Clinic
Pondok Indah Mall 3, Jalan Kartika Utama, RT.6/RW.3, Pondok Pinang, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, Indonesia
Tersedia untuk booking:
Dokter
Layanan
Holy Smiles Dental Clinic selalu berusaha memberikan layanan yang terbaik untuk kesehatan gigi dan mulut Anda serta sisi estetikanya. Klinik ini memiliki tim dokter gigi yang bersertifikat untuk menjamin kualitas layanan serta membuat pasien merasa nyaman saat berada di sini. Tidak lupa dengan bantuan staf yang profesional serta ramah untuk membantu para pasien, termasuk dengan menggunakan sistem klinik yang canggih. Ditambah dengan peralatan terkini yang modern, berkualitas, dan maju demi kelancaran proses penyembuhan. Seluruh prosedur perawatan sudah mengikuti standar resmi yang ditentukan, termasuk dengan keadaan klinik yang harus selalu bersih, higienis, dan sehat. Untuk menjamin pelayanan semakin baik tiap saat, Holy Smiles menerima masukkan dari Anda untuk ke depannya seperti apa.
Palapa Dentists
Jl. Palapa I No.4, RT.1/RW.5, Pasar Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, Indonesia
Tersedia untuk booking:
Dokter
Layanan
Palapa Dentist merupakan sebuah klinik spesialis gigi yang terletak di bilangan Jakarta Selatan. Ditenagai dengan dokter gigi profesional dengan beragam latar belakang dan spesialisasi, mereka berusaha untuk memberikan layanan terbaik dan menjaga senyum para pasien tetap cemerlang dan percaya diri. Klinik dibangun dengan konsep yang nyaman dan terkesan bagai rumah sendiri atau homey. Bertujuan untuk membuat pasien tidak takut dan tidak merasa suasana tertekan. Palapa Dentist sebelumnya adalah praktik pribadi dari drg. Solhah Busro, M. Kes. Praktik ini dilakukan di rumah pribadinya sejak 1980 hingga beliau wafat pada 2007. Kemudian dilanjutkan oleh putrinya, Dr. drg. Anggraeni, Sp.KG dengan mendirikan Palapa. Didukung peralatan yang modern dan canggih serta tim dokter yang terampil untuk memaksimalkan layanan dan hasil yang lebih baik. Tidak lupa dengan fasiltias pendukung seperti rontgen gigi, foto panoramic, dan chepalometric. Saat ini Palapa Dentist memiliki 28 dokter gigi dengan spesialis yang berbeda-beda. Ada konservasi gigi, bedah mulut, kesehatan gigi anak, ortodonti, prostodonti, dan peridonsia.
DRI Clinic
Jl. Terogong Raya No.52 E, RT.9/RW.10, Cilandak Bar., Kec. Cilandak, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12430
Tersedia untuk booking:
Dokter
DRI Clinic adalah sebuah klinik kesehatan yang mulai aktif sejak 2017. Mereka terus berkembang saat ini hingga menjadi salah satu instansi medis yang memiliki reputasi baik dalam memberikan layanan kesehatan. Layanan spesialisasi yang dimiliki mereka cukup beragam. Seperti neurologi, rehabilitasi fisik, fisioterapi, dokter olahraga, penyakit dalam, dan spesialis kulit. Juga ada klinik umum sebagai langkah awal memeriksakan diri pasien yang datang. Untuk memiliki layanan yang prima, mereka turut menggunakan tenaga-tenaga medis profesional dan berpengalaman. Dilengkapi dengan standar tinggi melewati beragam kualifikasi dan seleksi pemilihan. Tidak lupa sokongan dari peralatan modern. Layanan medis yang tersedia di sini antara lain medical check up, pengecekan nutrisi, serangkaian tes medis, fisioterapi dan latihan, dan aneka penanganan seputar kesehatan saraf.
Klinik Royal Health Care
Wisma Yakyf Lantai 1, Jalan Buncit Raya No.99 Jakarta Selatan Indonesia
Tidak tersedia untuk pemesanan
Klinik Royal Health Care merupakan Klinik yang berlokasi di Pancoran, kota Jakarta Selatan. Klinik RHC telah berdiri sejak tanggal 27 November 2007. Klinik ini memberikan layanan kesehatan meliputi yaitu Poli Umum, Poli Gigi, Pusat Khitan, dan Bedah Minor. Jam operasional klinik ini yaitu mulai dari pukul 08:00 sampai dengan pukul 22:00 dari hari Senin hingga hari Sabtu.
Medika Plaza Clinic Beltway
Jl. TB. Simatupang Kav. 41, BELTWAY OFFICE PARK, ANNEX BUILDING, Ground Floor, Jakarta Selatan, RT.7/RW.2, Ragunan, Kec. Ps. Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12550
Tidak tersedia untuk pemesanan
Klinik Medika Plaza penyedia layanan kesehatan yang berlokasi di Jakarta Selatan. Klinik ini menyediakan layanan audiometri, laboratorium, hingga echocardiology.
RS Ibu & Anak Budhi Jaya
Rumah Sakit Ibu dan Anak Budhi Jaya, Jalan Doktor Saharjo, RT.1/RW.8, Menteng Atas, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, Indonesia
Tidak tersedia untuk pemesanan
Berdiri dengan nama Rumah Bersalin Budhi Jaya pada tahun 1970, nama Rumah Sakit Ibu dan Anak Budhi Jaya mulai digunakan sejak tahun 1986 hingga saat ini. Rumah sakit ini didirikan untuk mewujudkan impian masyarakat untuk memiliki buah hati dan membantu menjaga kesehatannya. RSIA Budhi Jaya memiliki tekad untuk menjadi pusat pelayanan kesehatan ibu dan anak yang terkemuka di Indonesia dengan layanan-layanan kesehatan unggulannya, yaitu Infertilitas, Menopause, dan Osteoporosis.
RSIA Asih Jakarta Selatan
Jl. Panglima Polim I No.34, RT.1/RW.3, Melawai, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12160
Tidak tersedia untuk pemesanan
rumah sakit Ibu dan Anak Asih mulai beroperasi pada tahun 1978 yang berada dibawah naungan PT Anak Sehat Idaman Hati. RSIA Asih memiliki vsi menjadi RS Ibu dan Anak yang mengutamakan keselatan kenyamanna pasien, dengan misi menjadi rumah sakit pilihan dan terpercaya oleh masyarakat dengan pelayanna yang bermutu.
AIC Kuningan Jakarta Selatan
Jl. Prof. Dr. Satrio no.18 Kuningan Karet Kuningan Setia Budi, Jakarta Selatan DKI Jakarta
Tidak tersedia untuk pemesanan
AIC Medical Clinic berada di Kuningan City Mall Jakarta Selatan dengan visi menjadi pusat diagnosa medis yang memberikan hasil yang akurat dengan cara profesional. AIC Medical Clinic menyediakan beberapa layanan dan fasilitas seperti Radiologi, laboratorium, medical check up, dokter umum dan konsultasi spesialis.
JWCC Jakarta Selatan
Jl. Prapanca Raya No.32A Rt 2 RW 3 Pulo kec. Kebayoran baru Jakarta Selatan DKI Jakarta 12160
Tidak tersedia untuk pemesanan
Jakarta Woman & Children's Clinic atau disingkat dengan JWCC berdiri tahun 2004 berlokasi di Jakarta Selatan. Menyediakan layanan seperti pediatri, kebidanan, ginekologi, laboratorium dan farmasi.
Klinik dr. Sander Jakarta Selatan
Jl. H. Abd Majid IV No.2B, RT.11/RW.2, Cipete Utara, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12410
Tidak tersedia untuk pemesanan
klinik Daya Medika adalah klinik yang berlokasi di kebon jeruk Jakart barat Indonesia. Saat ini ada beberapa praktek dokter seperti spesialis kebidanan, gigi, kebidanan, kulit dan kelamin, mata, penyakit dalam.
Mayapada Clinic Jakarta Selatan
Mayapada Tower 2, Jl. Jend. Sudirman No.Kav 27, RT.4/RW.2, Kuningan, Karet, Kecamatan Setiabudi, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12920, Indonesia
Tidak tersedia untuk pemesanan
Mayapada Clinic Mayapada toer 2 merupakan bagian layanan kesehatan dari Mayapada Healthcare Group yang berdiri sejak 2015 di bawah naungan PT. Mayapada Clinic Pratama. Mayapada Clinic Tanggerang melayani fasilitas medis 24 jam praktek dokter umum, swab antigen, homecare, serologi.
Medika Plaza Clinic WTC 2
Lower Ground WTC II, No.Kav 29, Jl. Jend. Sudirman, RT.8/RW.3, RT.8/RW.3, Karet, Setiabudi, RT.8/RW.3, Kuningan, Karet, Kecamatan Setiabudi, South Jakarta City, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12920, Indonesia
Tidak tersedia untuk pemesanan
Medika Plaza Clinic WTC 2 adalah klinik yang berlokasi di gedung WTC 2, Jl. Jend. Sudirman, Jakarta Pusat. Klinik ini memiliki beberapa layanan medis unggulan, seperti medical check up, berbagai tes laboratorium, audiometri, spirometri, dan EKG.
Pondok Indah Medical Center
Pondok Indah Mall 1, Jalan Metro Pondok Indah Kav. IV, Pondok Pinang, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, Indonesia
Tidak tersedia untuk pemesanan
Pondok Indah Medical Center merupakan unit dialisis yang berdiri sejak tahun 2012 dengan memiliki keunggulan yaitu layanan kesehatan kerja atau okupasi, imunoloig dan alergi.
RS Mata Nusantara Lebak Bulus (KMN)
Klinik Mata Nusantara, Jalan R.A. Kartini, RW.10, Lebak Bulus, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, Indonesia
Tidak tersedia untuk pemesanan
klinik Mata Nusantara merupakan bagian dari ANJ Health Care yang telah dipercaya dan dikenal luas oleh masyarakat didirikan pada tahun 2004. Yang terletak di Kemayoran Kebon Jeruk jakarta Selatan dan didukung oleh pelayanan medis Laboratorium.
Tersedia untuk Booking