11 Rumah Sakit di Kota Bekasi

Yayasan Praktek Psikolog Indonesia Cabang Bekasi

GAPURA OFFICE BEKASI SELATAN, Jl. Rose Garden 1 No.52, RT.002/RW.017, Jaka Setia, Kec. Bekasi Sel., Kota Bks, Jawa Barat 17147, Indonesia

Tersedia untuk booking:

Dokter

Layanan

Yayasan Praktek Psikolog Indonesia atau YPPI merupakan organisasi yang berisi para psikolog profesional. Mereka semua sudah terdaftar di asosiasi dan dapat memberikan bantuan kepada mereka yang memerlukan. YPPI hadir memberikan layanan psikologi untuk para lembaga dan instansi, ataupun secara individu. Baik dari anak-anak, remaja, hingga persoalan dewasa. Sementara untuk lembaga dan instansi, bisa seperti perkantoran dan sekolah. Contoh layanan yang diberikan mereka antara lain bimbingan konseling, pemeriksaan psikologis, training khusus, pengembangan sumber daya manusia, psikolog pendidikan, terapi, hingga penelitian psikologi. Saat ini, YPPI sudah ada 32 cabang yang tersebar di kota-kota besar di Indonesia. Mayoritas adalah Pulau Jawa, tapi sudah ada yang berada di daerah Sumatera, Bali, Makassar, dan Pontianak. Selain memberikan bantuan secara langsung, mereka juga kerap mengunggah artikel terkait kesehatan mental dan masalah lainnya di website mereka. Semua untuk bantuan kepada masyarakat yang mungkin terhambat mobilitasnya.

Klinik Utama Mikha Medika

Klinik Utama Mikha Medika, UB, Jalan Blok B Cibubur, Jatikarya, Kota Bekasi, Jawa Barat, Indonesia

Tersedia untuk booking:

Dokter

Layanan

Klinik Utama Mikha Medika merupakan sebuah klinik pratama yang dapat memberikan Anda para pasien segala bantuan dan pertolongan terkait kesehatan. Beberapa bidang yang mereka layani antara lain klinik umum, klinik anak (pediatri), dokter gizi, obstestri dan ginekologi, klinik gigi, dan akupunktur. Sementara dari layanan, Klinik Utama Mikha Medika bisa memberikan poli umum, USG 2D dan 4D, serta vaksin, medical check up, estetika, sampai ke layanan homecare membantu pasien yang kesulitan dari segi mobilitas. Mereka juga gemar memberikan edukasi dan informasi seputar kesehatan dari media sosial mereka. Demi membantu kenyamanan pasien, mereka juga mendesain klinik dengan suasana meriah, termasuk warna-warna cerah demi ketenangan anak.

Primaya Hospital Bekasi Utara

Primaya Hospital Bekasi Utara, Jl. Kaliabang, RT.001/RW.033, Teluk Pucung, Kota Bekasi, Jawa Barat, Indonesia

Tersedia untuk booking:

Dokter

Primaya Hospital Bekasi Utara terakreditasi nasional (KARS) yang senantiasa mengedepankan keselamatan pasien serta mutu dan layanan berkualitas PRIMA. Terletak 5 menit dari Kawasan Summarecon Bekasi, Primaya Hospital Bekasi Utara selalu siap melayani pasien dengan kapasitas awal 80 tempat tidur yang tersedia dan berbagai fasilitas lainnya. Primaya Hospital Bekasi Utara akan selalu mengembangkan fasilitas berkualitas lainnya sesuai kebutuhan masyarakat. Dedikasi Primaya Hospital Bekasi Utara dalam meningkatkan kesehatan pasien tercermin pada program pelayanan kesehatan yang komprehensif. Sebagai rumah sakit yang mengedepankan keselamatan pasien dan kualitas mutu yang baik, Primaya Hospital Bekasi Utara memiliki beberapa layanan unggulan yaitu Pusat Layanan Ibu dan Anak, Layanan Trauma Center, Manajemen Nyeri, dan Bedah Minimal Invasif. Dalam proses diagnosis, tindakan, terapi, hingga rehabilitasi; Primaya Hospital Bekasi Utara menyediakan layanan yang terintegrasi dengan jaringan Primaya Hospital lainnya. Hal tersebut merupakan bentuk komitmen Primaya Hospital untuk memenuhi layanan kesehatan yang komprehensif bagi setiap masyarakat.

Primaya Hospital Bekasi Timur

Rs Primaya Bekasi Timur, Jalan HM. Joyo Martono, RT.003/RW.021, Margahayu, Kota Bekasi, Jawa Barat, Indonesia

Tersedia untuk booking:

Dokter

Layanan

Rumah Sakit Primaya Bekasi Timur didirikan pada 1 November 2017 di bawah naungan Awal Bros Group. Tidak hanya berfokus pada penyembuhan pasien, Primaya Hospital Bekasi Timur juga memiliki fasilitas unggulan untuk mendukung pasien dalam menjalani hidup sehat dan pemeriksaan kesehatan lainnya, di antaranya CT Scan, Kardiologi, Obstetri dan Ginekologi, Bedah Umum, Ortopedi, dan Optamologi, Laboratorium, Radiologi, Medical Check Up, dan pemeriksaan COVID-19, seperti Rapid Test, dan Swab Test (PCR). RS Primaya selalu berusaha untuk melayani tiap pasien dengan baik dan etos kerja tinggi sampai pasien sembuh. Pelayanan yang diberikan juga sudah sesuai standar profesi demi kenyamanan maksimal para pasien. Untuk mewujudkannya, Primaya melakukan sinergi yang bagus antara tenaga medis dan teknologi modern yang diaplikasikan. Dari sisi sejarah, April 2020 merupakan awal penggunaan nama Primaya yang sebelumnya memakai nama RS Awal Bros. Saat ini, RS Primaya sudah memiliki 14 cabang, termasuk Bekasi Timur ini, yang tersebar di banyak daerah sekitar Jabodetabek.

Yayasan Praktek Psikolog Indonesia Cabang Bekasi-Kamala Lagoon

Lagoon Avenue mall Bekasi, Jalan Cikas Timur, RT.006/RW.003, Pekayon Jaya, Kota Bekasi, Jawa Barat, Indonesia

Tersedia untuk booking:

Layanan

Diisi oleh tim ahli psikolog yang berpengalaman, Yayasan Praktek Psikolog Indonesia Cabang Bekasi berusaha untuk memberikan layanan kesehatan seputar mental dan pikiran terhadap masyarakat dengan optimal. Mereka juga membantu anak-anak maupun orang dewasa yang memiliki masalah terkait mental dan pikiran serta memberikan penelitian psikolog sebagai bentuk layanan yang komprehensif. YPPI pun memberikan layanan konsultasi seputar pengasuhan anak dari perilaku, ego, tumbuh kembang sampai anak berkebutuhan khusus. Lalu, konsultasi untuk remaja dan dewasa awal terdiri dari bingung memilih jurusan, memiliki pacar yang sudah menikah, dan sulit bergaul dengan lawan jenis. Tidak sampai di situ, mereka juga memberikan layanan konsultasi untuk keluarga dan pasangan, seperti pasangan berselingkuh, pasangan cemburu yang berlebihan, pengasuhan anak pasca perceraian, dan istri mengajak bercerai. Selain itu, layanan konsultasi untuk karir dan pekerjaan, meliputi diperlakukan tidak adil di tempat kerja ingin bunuh diri, grogi saat presentasi di depan bos, gagal di seleksi perusahaan multinasional, dan meningkatkan penghasilan.

RS Umum Permata Bekasi

Permata Bekasi Hospital, Jalan Mustika Jaya, RT.004/RW.011, Mustika Jaya, Kota Bekasi, Jawa Barat, Indonesia

Tidak tersedia untuk pemesanan

Rumah Sakit Permata Bekasi beroperasi sejak tahun 2008 dan merupakan salah satu rumah sakit yang berada di bawah naungan Permata Husada Group. Rumah sakit tipe C yang berlokasi di daerah Mustika Jaya, Bekasi ini memiliki 3 nilai dasar dalam menyediakan pelayanan kesehatan bagi masyarakat sekitar, yaitu pelayanan kesehatan yang berkualitas (Quality of Medical Care), sumber daya manusia yang berkualitas (Quality of Human Resources), serta lingkungan kerja berkualitas (Quality of Work Place). Pada tahun 2015, rumah sakit yang biasa disebut RSPB ini telah mendapatkan akreditasi tingkat perdana dari Komite Akreditasi Rumah Sakit. Untuk kesehatan para pasien, RS Permata Bekasi menghadirkan layanan-layanan unggulan, seperti Klinik Tumbuh Kembang, Hemodialisa, hingga Trauma Center.

Mitra Keluarga Cibubur

Mitra Keluarga Cibubur, Jalan Transyogi, RT.002/RW.009, Cibubur, Kota Bekasi, Jawa Barat, Indonesia

Tidak tersedia untuk pemesanan

Rumah Sakit Mitra Keluarga Cibubur merupakan grup dari Rumah Sakit Mitra Keluarga yang dibangun sejak tahun 1989 dan telah berhasil mengoperasikan 12 rumah sakit yang tersebar di beberapa kota, delapan di Jabodetabek, tiga di Jawa Timur, dan satu di Tegal. Rumah Sakit Mitra Keluarga Cibubur dilengkapi dengan fasilitas pendukung medis seperti MRI dan CT Scan. RS Mitra Keluarga Cibubur telah tersertifikasi dengan akreditasi KARS (Komisi Akreditasi Rumah Sakit) dengan peringkat paripurna. Rumah sakit ini memiliki layanan unggulan untuk Ortopedi, Kedokteran Kulit dan Estetik (Kecantikan), serta Gastroenterologi.

RS Bhakti Kartini

RS Bhakti Kartini, Jalan RA Kartini, RT.004/RW.003, Margahayu, Kota Bekasi, Jawa Barat, Indonesia

Tidak tersedia untuk pemesanan

Sebelum menjadi rumah sakit, RS Umum Bhakti Kartini semula merupakan sebuah klinik bernama Klinik Bhakti Kartini Bekasi yang didirkan pada tahun 1983. Namun, seiring dengan meningkatnya kebutuhan kesehatan masyarakat di Kota Bekasi, fasilitas kesehatan ini secara resmi dikembangkan menjadi rumah sakit umum pada tahun 2000. Sebagai rumah sakit umum, RS Bhakti Kartini berupaya untuk mengembangkan pelayanan kesehatan yang bermutu, beretika, dan profesional. Hal ini diwujudkan dengan menyediakan ragam layanan kesehatan yang unggul pada bidang fisioterapi, hemodialisa, kebidanan dan kandungan, kesehatan jiwa, paru, serta rehab medik. Layanan ini juga didukung dengan fasilitas medis yang memadai di antaranya laboratorium, radiologi, IGD, ICU, ruang hemodialisa, serta poliklinik.

Mitra Keluarga Pratama Jatiasih

Mitra Keluarga Pratama Jatiasih, Jalan Raya Jatimekar, RT.001/RW.012, Jatimekar, Kota Bekasi, Jawa Barat, Indonesia

Tidak tersedia untuk pemesanan

RS Mitra Keluarga Pratama Jatiasih berada dibawah naungan Grup Mitra Keluarga. Rumah Sakit ini sudah beroperasi sejak 17 Juni 2019 dilengkapi dengan faslitas tempat tidur sebanyak 60 bed yang akan terus berkembang sesuai kebutuhan. Mitra Keluarga Pratama Jatiasih layanan unggulannya dalam CT Scan dan Unit Hemodialisis."

Mitra Keluarga Bekasi

Mitra Keluarga Bekasi, Jl. A.Yani, RT.002/RW.011, Kayuringin Jaya, Kota Bekasi, Jawa Barat, Indonesia

Tidak tersedia untuk pemesanan

RS Mitra Keluarga Bekasi telah terakreditasi dari Komisi Akreditasi Rumah Sakit (KARS) dengan lulus tingkat Paripurna dan berkapasitas hampir 200 tempat tidur. RS ini mempunyai fasilitas unggul di bidang ESWL, penanggulangan untuk mengatasi batu saluran kemih tanpa operasi maupun pembedahan, meminimalkan reaksi nyeri dengan masa pemulihan lebih cepat dan bisa rawat jalan (one day care). Selain ESWL, keunggulan fasilitas yang dimiliki RS Mitra Keluarga Bekasi lainnya, yaitu Bonedensinometeri, Laparoskopi, Arthroscopi, dan Mammografi."

RS Umum Bella

Rs Bella Bekasi, Jalan Ir. Juanda, RT.001/RW.001, Duren Jaya, Kota Bekasi, Jawa Barat, Indonesia

Tidak tersedia untuk pemesanan

Rumah Sakit Bella (RS Umum Bella) yang berlokasi di Bekasi Timur berdiri dengan bangunan 4 lantai berkapasitas 90 tempat tidur. Rumah sakit ini senatiasa memberikan jasa pelayanan kesehatan sebanyak 40 produk yang sudah terakreditasi KARS status “Penuh Tingkat Dasar”. Salah satu misi dari rumah sakit ini adalah memberikan pelayanan kesehatan yang berkualitas dan terjamin mutunya dengan berorientasi pada "Customer Satisfaction" yang berarti cepat, tepat, akurat dengan biaya yang terjangkau. Untuk memenuhi misinya tersebut, RS Umum Bella menghadirkan ragam pelayanan kesehatan dengan fasilitas yang memadai. Beberapa layanan unggulan yang tersedia di sini di antaranya spesialis anak, kandungan dan kebidanan, klinik alergi, serta klinik tumbuh kembang.

Tersedia untuk Booking