9 Rumah Sakit di Kota Bekasi

Eka Hospital Bekasi

Eka Hospital Bekasi, Jalan Harapan Indah Boulevard, RT.10/RW.8, Pusaka Rakyat, Kota Bekasi, Jawa Barat, Indonesia

Tersedia untuk booking:

Dokter

Eka Hospital Bekasi adalah salah satu cabang dari jaringan rumah sakit Eka Hospital, pionir penggunaan electronical medical record terintegrasi pertama di Indonesia. Rumah sakit umum swasta ini berupaya untuk menghadirkan pelayanan kesehatan premium bagi warga kawasan Harapan Indah, Bekasi, dan sekitarnya. Dibangun di atas lahan seluas 1.6 hektar dengan gedung 9 lantai, Eka Hospital Harapan Indah-Bekasi menyediakan tempat tidur sebanyak 250 unit dan dilengkapi dengan peralatan medis terkini serta tim dokter ahli untuk menunjang layanan-layanan unggulannya, seperti Kanker, Bedah Jantung, Anak, Diabetes, dan lain-lain. Selain itu, rumah sakit dengan 41 poliklinik spesialis rawat jalan ini memiliki kebijakan Satu Pasien Satu Kamar (One Patient One Room) demi kenyamanan pasien serta mengurangi adanya risiko infeksi nosokomial. Pada tahun 2008, rumah sakit ini juga telah menjadi pionir dalam penggunaan electronic medical record yang terintegrasi di Indonesia yang meningkatkan kecepatan layanan dan mengurangi adanya kesalahan dalam data medis para pasien.

Primaya Hospital Bekasi Timur

Rs Primaya Bekasi Timur, Jalan HM. Joyo Martono, RT.003/RW.021, Margahayu, Kota Bekasi, Jawa Barat, Indonesia

Tersedia untuk booking:

Dokter

Layanan

Rumah Sakit Primaya Bekasi Timur didirikan pada 1 November 2017 di bawah naungan Awal Bros Group. Tidak hanya berfokus pada penyembuhan pasien, Primaya Hospital Bekasi Timur juga memiliki fasilitas unggulan untuk mendukung pasien dalam menjalani hidup sehat dan pemeriksaan kesehatan lainnya, di antaranya CT Scan, Kardiologi, Obstetri dan Ginekologi, Bedah Umum, Ortopedi, dan Optamologi, Laboratorium, Radiologi, Medical Check Up, dan pemeriksaan COVID-19, seperti Rapid Test, dan Swab Test (PCR). RS Primaya selalu berusaha untuk melayani tiap pasien dengan baik dan etos kerja tinggi sampai pasien sembuh. Pelayanan yang diberikan juga sudah sesuai standar profesi demi kenyamanan maksimal para pasien. Untuk mewujudkannya, Primaya melakukan sinergi yang bagus antara tenaga medis dan teknologi modern yang diaplikasikan. Dari sisi sejarah, April 2020 merupakan awal penggunaan nama Primaya yang sebelumnya memakai nama RS Awal Bros. Saat ini, RS Primaya sudah memiliki 14 cabang, termasuk Bekasi Timur ini, yang tersebar di banyak daerah sekitar Jabodetabek.

Siloam Hospitals Bekasi Sepanjang Jaya

SILOAM HOSPITALS BEKASI SEPANJANG JAYA, Jalan Pramuka, RT.004/RW.002, Sepanjang Jaya, Kota Bekasi, Jawa Barat, Indonesia

Tersedia untuk booking:

Dokter

Layanan

Rumah Sakit Siloam Bekasi Sepanjang Jaya adalah fasilitas kesehatan swasta yang terletak di Bekasi, Jawa Barat. Rumah sakit ini menawarkan berbagai layanan medis yang dilengkapi dengan peralatan berkualitas tinggi dan tenaga medis berpengalaman, untuk melayani lebih banyak pasien. Siloam Bekasi Sepanjang Jaya berdiri di atas lahan seluas 9.746 m2 dengan luas bangunan mencapai 6.900 m2, siap untuk memenuhi kebutuhan medis masyarakat di sekitar wilayah Bekasi.

RSUD Pondok Gede

General Hospital Pondok Gede Bekasi, Jalan Raya Jatiwaringin, RT.001/RW.009, Jatiwaringin, Kota Bekasi, Jawa Barat, Indonesia

Tidak tersedia untuk pemesanan

Rumah Sakit Umum Daerah Pondok Gede adalah rumah sakit umum tipe D yang dikelola oleh Pemerintah Kota Bekasi demi memenuhi kebutuhan kesehatan masyarakat yang berdomisili di sekitar kawasan rumah sakit. Berdiri di atas gedung dengan luas bangunan 1.500 meter persegi dan luas lahan 2.907 meter persegi, RSUD Pondok Gede menyediakan layanan-layanan unggulan bagi para pasiennya, yang meliputi Kebidanan & Kandungan, Gigi & Mulut, Penyakit Dalam, Ibu & Anak, dan lain-lain.

RS Seto Hasbadi

Seto Hasbadi Hospital, Jalan Raya Seroja, RT.002/RW.028, Harapan Jaya, Kota Bekasi, Jawa Barat, Indonesia

Tidak tersedia untuk pemesanan

RS Seto Hasbadi adalah rumah sakit yang berlokasi di Kota Bekasi. Rumah sakit ini ditetapkan sebagai rumah sakit umum secara resmi pada 1996 setelah sebelumnya melalui berbagai perubahan status sejak didirikan pada 1987. Memiliki visi menjadi rumah sakit pilihan yang memberikan pelayanan berkualitas dan bersahabat dengan sepenuh hati, operasional RS Seto Hasbadi didukung oleh 16 tenaga dokter serta 9 tenaga medis. Dari segi fasilitas, rumah sakit ini dilengkapi dengan 26 kamar serta 70 tempat tidur. Bukan cuma itu, rumah sakit tipe D ini juga memiliki layanan dan fasilitas lainnya, seperti poliklinik umum, poliklinik spesialis, apotek, dan fisioterapi.

RS Mustika Medika Bekasi

RS Mustika Medika, RS Mustika MedikaJl, Jalan Kelapa Dua, RT.002/RW.008, Padurenan, Bekasi, Jawa Barat, Indonesia

Tidak tersedia untuk pemesanan

Rumah Sakit Mustika Medika Bekasi adalah rumah sakit umum tipe D yang terletak di pusat pemukiman warga untuk memudahkan masyarakat Mustika Jaya, Bekasi mengakses fasilitas kesehatan ini. Berdiri di atas lahan seluas 8.325 meter persegi, RS Mustika Medika Bekasi menyediakan layanan-layanan kesehatan berkualitas bagi para pasiennya, seperti Anak, Bedah, Saraf, Penyakit Dalam, Kulit & Kelamin, dan lain-lain.

RSUD Bantar Gebang

Rsud Bantar Gebang, Bantargebang, Kota Bekasi, Jawa Barat, Indonesia

Tidak tersedia untuk pemesanan

Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bantar Gebang adalah rumah sakit umum tipe D yang menjadi tempat rujukan berobat bagi masyarakat Kota Bekasi dan sekitarnya. Rumah sakit di bawah naungan Pemerintah Daerah Kota Bekasi ini memiliki fasilitas medis yang memadai serta dokter spesialis yang cukup lengkap dan siap melayani pasien. Beberapa dokter spesialis yang dimaksud di antaranya spesialis anak, gigi, bedah, dan paru. Adapun fasilitas medis yang tersedia, yaitu ruang rawat inap, IGD, ICU, radiologi, farmasi, dan laboratorium.

RSUD Bekasi Utara

RSUD Bekasi Utara Kota Bekasi, Jalan Lingkar Utara, RT.002/RW.006, Teluk Pucung, Kota Bekasi, Jawa Barat, Indonesia

Tidak tersedia untuk pemesanan

RSUD Bekasi Utara adalah rumah sakit umum kelas D yang berlokasi di Teluk Pucung, Kota Bekasi. Diresmikan pada Rabu, 3 Februari 2021 oleh Pemerintah Kota Bekasi, rumah sakit dengan kapasitas 100 tempat tidur ini dibangun khusus dengan tujuan untuk menampung para pasien Covid-19 di wilayah sekitar. Memiliki 60 petugas yang terdiri dari tenaga kesehatan dan staf, rumah sakit ini menyediakan berbagai pelayanan kesehatan lain seperti pelayanan poli bedah, poli penyakit dalam, poli anak, poli kebidanan dan kandungan, serta poli gigi. Selain itu, rumah sakit ini juga menyediakan layanan imunisasi anak, vaksinasi Covid-19, tes mantoux, serta senam jantung sehat. Pelayanan yang tersedia di RSUD Bekasi Utara juga ditunjang oleh fasilitas-fasilitas medis seperti IGD 24 jam, instalasi rawat jalan dan rawat inap bagi pasien Covid maupun non-Covid, serta laboratorium.

RSIA Rinova Intan

Rsia Rinova Intan, Jalan Raya Seroja, RT.02/RW.14, Harapan Jaya, Kota Bekasi, Jawa Barat, Indonesia

Tidak tersedia untuk pemesanan

Rumah Sakit Ibu & Anak Rinova Intan adalah rumah sakit khusus tipe C yang berdiri di atas lahan seluas 1.400 meter persegi dengan luas bangunan 1.122 meter persegi dan hadir untuk menyediakan pelayanan terkait kesehatan ibu dan anak warga kawasan Bekasi Utara, Kota Bekasi dan sekitarnya. RSIA Rinova Intan menyediakan layanan-layanan kesehatan spesialis bagi para pasiennya, yang meliputi Penyakit Dalam, Kebidanan & Kandungan, hingga Ibu & Anak, guna mewujudkan visi yang mereka miliki, yakni menjadi penyedia layanan kesehatan bermutu yang sesuai dengan standar.

Tersedia untuk Booking