backup og meta
Kategori
Cek Kondisi

1

Tanya Dokter
Simpan

Adakah Manfaat Air Es untuk Asam Lambung yang Kambuh?

Ditinjau secara medis oleh dr. Patricia Lukas Goentoro · General Practitioner · Rumah Sakit Universitas Indonesia (RSUI)


Ditulis oleh Dwi Ratih Ramadhany · Tanggal diperbarui 23/02/2023

    Adakah Manfaat Air Es untuk Asam Lambung yang Kambuh?

    Saat asam lambung naik, Anda biasanya disarankan untuk minum banyak air putih untuk meredakan sensasi panas di lambung. Namun, adakah manfaat air es untuk asam lambung?

    Adakah manfaat air es untuk asam lambung?

    Sebenarnya, minum air es saat asam lambung naik boleh-boleh saja. Air dingin tidak berisiko memperparah atau membuat kondisi Anda membaik.

    Namun, perlu Anda ketahui bahwa minum air putih saat asam lambung kambuh membantu menurunkan tingkat keasaman dalam lambung.

    Menurut studi yang dimuat dalam Case Reports In Gastrointestinal Medicine (2019), sering minum air dapat mengurangi tingkat keasaman pada kerongkongan akibat asam lambung yang naik.

    Sebenarnya, lambung menghasilkan asam yang berguna untuk membantu reaksi beberapa zat di dalam tubuh serta membunuh kuman atau bakteri pada makanan yang Anda konsumsi. 

    Namun, produksi asam lambung yang berlebihan bisa naik ke area kerongkongan (refluks asam lambung) dan menyebabkan sensasi perih serta panas di ulu hati (heartburn)

    Selain heartburn, orang dengan penyakit maag sering kali bersendawa, mual, dan sakit perut.

    Jika minum air es memberikan manfaat untuk mendorong Anda lebih banyak minum, hal ini akan membantu meredakan gejala tak nyaman saat sakit asam lambung kambuh.

    Efek minum air es untuk asam lambung

    gejala maag gejala asam lambung

    Air dingin memang bisa memanjakan lidah dan terasa lebih menyegarkan. Namun, ada yang perlu Anda perhatikan saat minum air es untuk asam lambung.

    Air dingin bisa membuat perut lebih cepat kenyang dan makanan jadi lebih sulit untuk dicerna dengan baik, terutama jika selalu diminum saat makan siang, sarapan, atau makan malam.

    Air dingin bisa membuat Anda jadi lebih cepat haus, sehingga cenderung ingin minum terus. Akibatnya, perut Anda bisa kembung.

    Gangguan dalam mencerna makanan dan kekenyangan ini justru bisa jadi faktor penyebab gejala refluks asam lambung kambuh kembali.

    Sebaliknya, air hangat akan membantu tubuh Anda mencerna makanan dengan lebih baik dan mengurangi rasa haus.

    Jadi, sebaiknya batasi minum air es atau buat agar suhunya tidak terlalu dingin agar lebih aman untuk sistem pencernaan Anda.

    Minuman yang disarankan untuk pasien asam lambung

    Saat asam lambung naik, biasanya Anda dianjurkan untuk menghindari minuman bersoda, kafein, jus dari buah sitrus, hingga makanan asin dan pedas.

    Jika ingin minum air es, Anda lebih baik mengonsumsi minuman berikut yang berkhasiat mengurangi gejala maag ketika asam lambung naik.

    1. Teh herbal

    Anda bisa membuat es teh herbal. Teh herbal dapat membantu melancarkan pencernaan dan mengurangi rasa tidak nyaman di perut seperti kembung dan mual akibat GERD.

    Salah satu teh herbal yang bisa membantu meredakan perut tak nyaman ini adalah teh jahe. Menurut studi dalam jurnal Food Science and Nutrition (2018), teh jahe memiliki khasiat antiradang dan membantu mengurangi mual.

    2. Susu rendah lemak

    Susu rendah lemak mengandung kalsium dan protein yang membantu memenuhi kebutuhan nutrisi Anda, terutama jika sering muntah karena asam lambung naik.

    Bagi yang suka minum es, air dingin yang dicampur dengan susu rendah lemak juga mencukupi kebutuhan cairan saat sakit asam lambung.

    3. Minuman elektrolit

    Studi dalam Medical Gas Research (2019) menemukan bahwa minum air elektrolisis alkali (minuman elektrolit) membantu meredakan gejala gangguan pencernaan seperti refluks asam lambung.

    Air ini memiliki pH yang dimodifikasi sehingga dapat membantu menetralkan asam lambung.

    Anda juga boleh minum air ini dalam kondisi dingin agar terasa makin segar saat sakit asam lambung kambuh.

    4. Air kelapa

    Anda bisa minum air kelapa yang diberi es untuk mengatasi masalah asam lambung yang mengganggu.

    Minuman ini kaya akan elektrolit atau kalium dan dapat membantu menyeimbangkan pH pada tubuh, sehingga gejala asam lambung Anda dapat berkurang.

    Setelah mengetahui manfaat dan tips minum air es untuk asam lambung, kini Anda bisa lebih bijak dalam memilih minuman saat keluhan lambung kambuh.

    Catatan

    Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan.

    Ditinjau secara medis oleh

    dr. Patricia Lukas Goentoro

    General Practitioner · Rumah Sakit Universitas Indonesia (RSUI)


    Ditulis oleh Dwi Ratih Ramadhany · Tanggal diperbarui 23/02/2023

    advertisement iconIklan

    Apakah artikel ini membantu?

    advertisement iconIklan
    advertisement iconIklan