🔥 Diskusi Menarik

Mukokel

Halo dok, saya mau tanya mukokel saya tidak hilang selama kurang lebih 1 tahun apakah itu wajar? Atau saya harus periksa?

Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
22
2

2 komentar

Halo sobat sehat. Terima kasih atas pertanyaannya.


Mukokel adalah salah satu lesi rongga mulut yang disebabkan karena adanya penyumbatan pada saluran kelenjar air liur minor (mukokel retensi) atau karena terjadi kerusakan kelenjar air liur minor (mukokel ekstravasasi), sehingga air liur yang keluar menjadi tertahan dibawah jaringan dan terbentuk benjolan fluktuatif berukuran beberapa milimeter hingga 1,5-2 cm.


Mukokel rongga mulut paling sering terjadi di bibir bawah. Lokasi lainnya yaitu lidah, dasar mulut, atau mukosa pipi. Mukokel umumnya adalah lesi yang dapat pecah dan sembuh dengan sendirinya, namun jika lesi bersifat kronis hingga bertahan 1 tahun seperti kasus Anda, saya sarankan sebaiknya Anda segera memeriksakan keluhan tersebut ke Dokter Gigi Spesialis Penyakit Mulut. Selain pemeriksaan klinis, dokter gigi juga akan melakukan pemeriksaan penunjang untuk memastikan diagnosis dari keluhan Anda. Jika diagnosis keluhan tersebut benar mukokel, dokter gigi kemungkinan akan merekomendasikan untuk melakukan tindakan eksisi/pengangkatan mukokel dan drainase untuk mengeluarkan cairan yang terjebak dibawah jaringan serta melakukan pengambilan jaringan kelenjar air liur yang

menjadi penyebab, untuk mencegah terjadinya rekurensi/kekambuhan.


Demikian, semoga membantu.

4 bulan yang lalu
Suka
Balas

Hai Sobat Sehat, pertanyaan Anda telah kami terima. Kami akan membantu memberikan penjelasan secara umum terlebih dulu, sebelum pakar kami memberikan respons ya.


Mukokel biasanya tidak memerlukan perawatan khusus dan dapat hilang dengan sendirinya dalam beberapa minggu atau bulan. Namun, jika mukokel Anda tidak hilang setelah satu tahun dan mulai mengganggu, disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter spesialis untuk evaluasi lebih lanjut. Dokter dapat memberikan saran tentang apakah perlu dilakukan tindakan pengobatan seperti bedah eksisi atau aspirasi untuk mengatasi mukokel. Jangan ragu untuk memeriksakan diri ke dokter untuk mendapatkan penanganan yang tepat.
4 bulan yang lalu
Suka
masukan
warningDisclaimer: Informasi yang disampaikan di atas adalah informasi umum, bukan pengganti saran medis resmi dari dokter atau pakar.
Related content
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.