backup og meta
Kategori
Cek Kondisi

3

Tanya Dokter
Simpan
Konten

Dry Socket

Ditinjau secara medis oleh dr. Nurul Fajriah Afiatunnisa · General Practitioner · Universitas La Tansa Mashiro


Ditulis oleh Hillary Sekar Pawestri · Tanggal diperbarui 01/09/2023

Dry Socket

Setelah Anda mencabut gigi, lubang tempat gigi berada (soket) seharusnya terisi dengan gumpalan darah. Namun, jika Anda tidak melihatnya, Anda mungkin mengalami dry socket.

Meski rasa nyeri usai cabut gigi merupakan hal yang normal, kondisi ini akan membuat Anda tidak nyaman dan mengakibatkan proses penyembuhan yang lebih lama.

Apa itu dry socket?

Dry socket adalah kondisi saat gumpalan darah yang seharusnya terbentuk usai cabut gigi terlepas dari soket atau tidak terbentuk sama sekali.

Gumpalan darah bermanfaat untuk menjaga bagian dalam gigi selama proses penyembuhan usai cabut gigi.

Namun, kondisi yang juga dikenal sebagai alveolar osteitis ini membuat tulang dan saraf gigi terbuka. Akibatnya, tulang dan saraf gigi lebih mudah terpapar makanan atau bakteri penyebab infeksi gigi.

Dry socket bisa menyerang bagian gigi mana saja, tidak terkecuali pada gigi bungsu yang dicabut karena mengalami impaksi.  

Tanda dan gejala dry socket

dry socket adalah

Saat Anda mendapati area gigi yang dicabut kering atau bercelah, ini bisa menjadi pertanda awal dari dry socket.

Normalnya, pada bekas cabut gigi akan terlihat gumpalan darah. Namun, kali ini Anda hanya akan melihat tulang yang berwarna putih.

Jika Anda mengalami dry socket, rasa nyeri biasanya muncul 3–4 hari setelah gigi dicabut. Seiring waktu, rasa sakit akan bertambah dan dapat menyebar ke telinga.

Dilansir dari laman Mayo Clinic, berikut adalah tanda-tanda dry socket.

  • Rasa nyeri pada area gigi yang dicabut.
  • Kehilangan sebagian atau seluruh gumpalan darah pada area pencabutan gigi dan terlihat soket kering.
  • Terlihat adanya tulang pada soket.
  • Nyeri yang melebar hingga ke telinga, mata, pelipis, atau leher pada sisi gigi yang dicabut.
  • Bau mulut.
  • Rasa tidak sedap pada mulut.
  • Pembengkakan kelenjar limfa pada rahang atau leher.
  • Demam ringan.

Kemungkinan ada tanda-tanda dan gejala yang tidak disebutkan di atas. Bila Anda memiliki kekhawatiran akan sebuah gejala tertentu, konsultasikanlah dengan dokter Anda.

Kapan harus ke dokter gigi?

Rasa sakit seharusnya berkurang seiring waktu dengan obat pereda nyeri yang diberikan dokter gigi atau ahli bedah mulut. Obat-obatan anti-inflamasi nonsteroid seperti ibuprofen atau asam mefenamat kerap dipilih untuk mengatasi sakit gigi. Namun, jika kondisi Anda tidak membaik atau justru timbul rasa sakit lain, segera hubungi dokter gigi atau ahli bedah mulut terdekat.

Penyebab dan faktor risiko dry socket

Sampai saat ini, belum diketahui secara pasti mengapa gumpalan darah tidak terbentuk atau terlepas dari soket.

Meski demikian, berikut beberapa kondisi yang memperbesar risiko Anda untuk mengalami dry socket.

  • Trauma gigi pada area tindakan karena proses pencabutan gigi yang sulit.
  • Kebersihan gigi yang tidak terjaga sehingga mudah menyebabkan kontaminasi.
  • Pemakaian alat kontrasespsi oral. Bicarakan mengenai alat kontrasepsi Anda sebelum tindakan.
  • Kebiasaan merokok.
  • Minum melalui sedotan setelah gigi dicabut. Ini akan membuat gumpalan darah tertarik ke luar soket.

Diagnosis dry socket

pakai behel dokter gigi

Dokter gigi biasanya mencurigai dry socket ketika Anda kesakitan parah setelah pencabutan gigi. Guna memastikan penyebabnya, dokter akan melihat kondisi gigi Anda secara langsung.

Dalam beberapa kasus, dokter gigi Anda juga akan melakukan rontgen gigi untuk memastikan tidak ada bagian gigi yang tertinggal.

Rontgen gigi dengan X-ray juga akan dilakukan jika dokter gigi mencurigai adanya kondisi yang lebih serius, seperti infeksi tulang atau osteomielitis.

Pengobatan dry socket

Rasa sakit usai mencabut gigi merupakan hal yang normal. Akan tetapi, jika itu berlangsung terus-menerus dan mengganggu produktivitas Anda, berikut beberapa perawatan rumahan yang dapat membantu mengatasinya.

  • Kompres dingin pada wajah dalam kurun 48 jam pertama setelah cabut gigi dan kompres hangat setelahnya.
  • Menggunakan obat anti nyeri (analgesik) sesuai petunjuk.
  • Menghindari kebiasaan merokok atau penggunaan produk tembakau.
  • Minum banyak cairan agar tubuh tetap terhidrasi.
  • Kumur dengan air garam hangat beberapa kali sehari.
  • Menyikat gigi dengan lembut di sekitar area dry socket.

Pencegahan dry socket

Berikut beberapa cara yang dapat Anda lakukan untuk mencegah alveolar osteitis.

  • Hindari aktivias dan olahraga berat, setidaknya seminggu setelah operasi.
  • Jangan mengonsumsi minuman beralkohol, berkafein, dan berkarbonat selama 24 jam pertama.
  • Jangan minum dengan sedotan selama setidaknya seminggu karena ini dapat melepaskan gumpalan darah dari soket.
  • Perbanyak konsumsi makanan lembut pada hari pertama setelah cabut gigi, misalnya bubur atau yoghurt.
  • Hindari pantangan setelah cabut gigi selama beberapa hari usai prosedur, terutama makanan bertekstur keras, kenyal, pedas, atau panas yang bisa tersangkut pada soket.
  • Setelah 24 jam pertama, kumur dengan air garam hangat setiap dua jam selama satu minggu setelah operasi.
  • Berhenti merokok, setidaknya selama 48 jam setelah operasi. Jika Anda mengunyah tembakau, hentikan selama setidaknya 1 minggu.
  • Melakukan perawatan setelah cabut gigi sesuai anjuran dokter.

Selain itu, jangan lupa menjaga kesehatan gigi dan mulut Anda dengan membersihkannya secara teratur. Bila ada pertanyaan, konsultasikanlah dengan dokter untuk mendapattkan solusi terbaik atas masalah Anda.

Kesimpulan

  • Terjadi saat gumpalan darah pada bekas pencabutan gigi terlepas atau tidak terbentuk.
  • Rasa nyeri adalah hal normal usai mencabut gigi, selama tidak menganggu dan berangsur membaik.
  • Terlihat tulang pada soket bekas gigi dicabut.

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan.

Ditinjau secara medis oleh

dr. Nurul Fajriah Afiatunnisa

General Practitioner · Universitas La Tansa Mashiro


Ditulis oleh Hillary Sekar Pawestri · Tanggal diperbarui 01/09/2023

advertisement iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

advertisement iconIklan
advertisement iconIklan